Lolos Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 53? Segera Lakukan Ini Agar Insentif Rp4,2 Juta Cepat Cair

- 26 Mei 2023, 13:28 WIB
Lolos seleksi Kartu Prakerja segera lakukan hal ini
Lolos seleksi Kartu Prakerja segera lakukan hal ini /pixabay.com/@iqbalstock-12845379//

BERITASOLORAYA.com -Berikut adalah informasi seputar Anda lolos seleksi Kartu Prakerja gelombang 53? Segera lakukan hal ini agar insentif Rp4,2 juta cepat cair ke rekening.

Informasi tentang kapan pengumuman seleksi Kartu Prakerja gelombang 53 selalu dicari banyak orang. Akhirnya pihak Manajemen Kartu Prakerja mengumumkan daftar peserta seleksi Kartu Prakerja gelombang 53 yang berhasil lolos pada Rabu tanggal 24 Mei 2023.

Peserta Kartu Prakerja gelombang 53 yang berhasil lolos akan mendapat bergai manfaat dan program pelatihan kerja yang ditunggu-tunggu. Selain mendapat pelatihan kerja, nantinya peserta yang berhasil lolos seleksi Kartu Prakerja gelombang 53 juga akan mendapat insentif sebesar total Rp4,2 juta.

Baca Juga: PENTING! Dibuka Sejak 9 Mei 2023, Segera Daftar Kartu Prakerja Gelombang 52, Siapa yang Berhak Diterima?

Untuk program pelatihan kerja akan diberikan dana Rp3,5 juta dan dana insentif survey sebesar Rp700 ribu.

Dilansir BeritaSoloRaya.com dari laman prakerja.go.id, proses pencairan dana insentif tidak bisa langsung diberikan secara tunai tapi harus ditransfer melalui rekening bank atau e-wallet yang tersambung dengan akun Kartu Prakerja.

Sebelum mendapat insentif, peserta yang lolos seleksi Kartu Prakerja gelombang 53 harus melakukan hal ini terlebih dahulu.

1. Sudah menyelesaikan pelatihan yang ditandai dengan adanya sertifikat

2. Sudah memberikan ulasan dan rating di dashboard prakerja.go.id

Halaman:

Editor: Windy Anggraina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x