Berkenalan dengan Temon, Si Monyet yang Pandai Menjambret iPhone Pendaki di Gunung Lawu, Jawa Timur

- 17 Maret 2021, 18:47 WIB
Temon, seekor monyet peliharaan Mbok Yem di Gunung Lawu Jawa Timur yang pandai menjambret iPhone milik para pendaki.*
Temon, seekor monyet peliharaan Mbok Yem di Gunung Lawu Jawa Timur yang pandai menjambret iPhone milik para pendaki.* /Kolase Pexels.com, Pixabay.com/Jess Bailey Designs, pen_ash

PR SOLORAYA - Seekor monyet tertangkap kamera oleh seorang pendaki, sedang menjambret iPhone di sekitar warung Mbok Yem, Gunung Lawu, Jawa Timur, pada Sabtu 13 Maret 2021.

Monyet yang terlihat sudah pandai menjambret iPhone pendaki ini bernama Temon, yang merupakan monyet peliharaan milik warga bernama Mbok Yem.

"Wis pintar ngambile, itu lihat," ujar seorang pendaki,seperti dikutip Pikiranrakyat-Soloraya.com dari akun Instagram @ick_infocegatankaranganyar pada Rabu 17 Maret 2021.

Baca Juga: Produser Pertimbangkan V BTS Jadi Lawan Main Jisoo BLACKPINK dalam Serial Drama Korea Snowdrop

Meskipun begitu, di akhir video terlihat bahwa Temon si monyet ternyata hanya sedang bercanda bersama para pendaki. Sementara itu, Iphone yang sempat dijambretnya tersebut juga tidak benar-benar diambil olehnya.

Sosok Mbok Yem dan si monyet Temon sendiri sudah terkenal di kalangan para pendaki Gunung Lawu, Jawa Timur.

Banyak dari para pendaki di Gunung Lawu yang dengan sengaja mampir ke warung Mbok Yem hanya untuk berkenalan dengan Temon si monyet.

Baca Juga: Presiden Jokowi Buka-bukaan tentang 5 Pelatihan Kartu Prakerja yang Paling Banyak Diminati Masyarakat

Selain terkenal karena memiliki seekor monyet yang pandai, sosok Mbok Yem juga terkenal karena berhasil mendirikan sebuah warung di atas awan.

Halaman:

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Sumber: YouTube Sobat Dosen Instagram @movreview


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x