Tes Kepribadian: Pilih Salah Satu Kartu dan Ketahui Cara Orang Melihat Dirimu

21 Juni 2021, 15:29 WIB
Tes kepribadian: Gambar ini akan menentukan cara orang lain melihat dirimu. /Better If You Know

PR SOLORAYA - Tes kepribadian kartu ini akan mengungkap cara orang melihat dirimu.

Pilih satu kartu dari pilihan kartu di atas. Kamu bisa tahu cara orang lain melihat dirimu dari kartu yang kamu pilih.

Berikut ini penjelasan dari kartu yang dapat mengungkap cara orang melihat dirimu.

Baca Juga: Song Kang Akan Main Drama Terbaru JTBC, Bareng Park Min Young hingga Yura Girl's Day

1. Bertanggung jawab dan damai

Orang lain menganggapmu istimewa karena kamu bertanggung jawab, sederhana, tetapi juga ambisius.

Dalam beberapa kasus, kamu punya selera humor yang bagus. Hal paling menonjol adalah sifatmu yang suka kedamaian dan ketenangan.

Kamu punya bakat besar untuk menyelesaikan perselisihan. Namun, pada saat yang sama, kamu takut pada konfrontasi.

Seringkali kamu ingin mengasingkan diri ke tempat yang tenang dan aman, di mana kamu dapat merasa terlindungi.

Baca Juga: Berulang Tahun Hari Ini, Simak Perjalanan Karir Jokowi hingga Jadi Presiden RI

Tantangan utamamu adalah belajar menerima hal-hal yang terjadi di sekitar dan sadar terhadap momen saat ini.

Pahami bahwa semua hal itu ada alasan dan tujuannya dalam hidupmu. Jadi, cari tahulah itu dan jalani hidup dengan bahagia.

2. Kooperatif dan penuh perhatian

Kamu adalah orang yang selalu siap melakukan apapun untuk mendapat apa yang diinginkan. Kamu juga suka membantu orang lain.

Kamu penuh perhatian, tulus, setia, dan terus terang. Namun, kadang kamu kewalahan karena sering mengambil bagian dalam banyak projek.

Baca Juga: 13 Link Pengumuman PPDB Jabar Tahap 1 Tahun 2021, Cek Hasil Seleksimu

Ingatlah bahwa mengerjakan banyak projek dan membantu orang lain itu menyenangkan, tetapi kamu perlu juga mengorganisir hidup sendiri.

Lakukan kegiatan yang akan membuat hidupmu makmur, daripada terlibat banyak kegiatan sekaligus yang malah akan menghabiskan waktumu.

3. Intelek dan suka berterus terang

Orang lain melihatmu sebagai orang yang tulus, blak-blakan, dan suka menghargai orang lain sebagaimana kamu pun ingin dihargai.

Baca Juga: Real Madrid Incar Dominic Calvert-Lewin dari Everton dengan Tawaran ‘Gila’ Seharga Rp998 Miliar, Pantaskah?

Kamu percaya ide-ide itu punya kekuatan untuk mengubah dunia. Itulah sebabnya kamu selalu mengikuti idemu ketika secara bersamaan kamu mencoba menjalin hubungan dengan orang lain.

Terkadang kamu frustrasi karena ketidakpedulian orang lain. Ingat, ada tiga aturan dasar jika kamu ingin kehidupan yang damai antara lain fokus pada hidup sendiri, hargai hidup orang lain, dan jangan menghakimi.

Setiap orang memiliki jalan masing-masing untuk mencapai tujuan. Kamu harus memilih jalan yang membuat hidupmu layak untuk dijalani.***

Editor: Nopsi Marga

Sumber: Better If You Know

Tags

Terkini

Terpopuler