HITS BANGET! 3 Rekomendasi Tempat Makan di Bogor yang Terkenal dan Harganya Terjangkau, Cocok untuk Nongkrong

3 Juli 2023, 10:41 WIB
3 rekomendasi tempat makan di Bogor yang terkenal /Instagram@cafe.bawahlangit

BERITASUKOHARJO.com – Jika kamu sedang berada di daerah Bogor, tak lengkap rasanya jika tak berkunjung ke tempat makan, karena di daerah Bogor terdapat banyak pilihan cafe dan resto yang terkenal.

Artikel ini akan membagikan tiga rekomendasi tempat makan di Bogor yang hits dan terkenal. Selain itu, tempat makan ini cukup terjangkau.

Kamu bisa menikmati makanan yang enak sekaligus tempat yang nyaman, estetik, dan unik untuk dijadikan tempat berkumpul bersama keluarga dan nongkrong dengan teman.

Langsung saja, di bawah ini terdapat rangkuman dari tiga tempat makan yang terkenal yang bisa kamu datangi saat berada di Bogor, telah dilansir BeritaSoloRaya.com dari kanal YouTube Wulan eL Ferdinand.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Viral di Situbondo, View Kece, Instagramable, Kunjungi Bersama Keluarga dan Teman

1. Arunaya Cafe Amphi

Arunaya Cafe Amphi Instagram@arunayacafe_camphulucai

Salah satu tempat makan yang terkenal dan hits di kalangan anak muda adalah Arunaya Cafe Amphi. Jika kamu sedang berada di Bogor sempatkanlah berkunjung ke tempat makan ini.

Adapun lokasi dari Arunaya Cafe Amphi ini ada di daerah Kawasan kaki Gunung Pangrango, Ciawi, Bogor, Jawa Barat.

Untuk masuk ke dalam area ini, kamu bisa membayar tiket masuk sebesar Rp15.000 saja karena kafe ini berada di dalam Kawasan tempat wisata.

Perlu kamu ketahui jika Arunaya Cafe Amphi ini mulai buka dari pagi sampai malam, tepatnya sekitar pukul 9 pagi sampai 10 malam.

Kamu bisa memesan berbagai makanan yang sangat enak, tempat makan ini juga sangat cocok untuk bersantai atau nongkrong.

Tak hanya makanan enak dan tempat yang nyaman, tetapi kamu juga bisa menikmati pemandangan indah di sekitar tempat makan ini.

Baca Juga: Tiket Masuk Gratis? Intip 5 Tempat Wisata di Banten yang Instagramable dan Bikin Gagal Move On

2. Cafe Bawah Langit

Cafe Bawah Langit Instagram@cafe.bawahlangit

Adapun tempat makan lainnya yang bisa kamu kunjungi ketika di Bogor adalah Cafe bawah Langit, tempat ini berlokasi di Pancawati, Bogor.

Cafe ini mempunyai konsep yang menarik karena terdapat outdoor yang bisa dijadikan tempat nongkrong dan makan.

Kamu bisa melihat pemandangan indah dari pegunungan yang bisa terlihat dari tempat ini, pasti bikin betah.

Suasana yang nyaman, sejuk, dan hangat seperti ini sangat cocok dijadikan tempat berkumpul dan makan bersama keluarga.

Kamu juga bisa mengabadikan momen di cafe ini karena dari desain interior dan pemandangan di sini sangat cocok untuk dijadikan latar belakang foto kamu.

Untuk harga makanan di tempat ini juga terbilang terjangkau dan pastinya rasanya enak-enak, tidak akan membuatmu menyesal saat kamu datang ke tempat ini.

Baca Juga: LIBURAN ASYIK DI BOGOR, 3 Rekomendasi Tempat Wisata Sentul Nuansa Alam yang Seru, Ada Wahana Air dan Camping

3. Raya Food Garden

Raya Food Garden Instagram@rayafood.garden

Selanjutnya, kamu bisa berkunjung bersama keluarga ke Raya Food Garden, tempat makan ini berlokasi di Jl. Al Mousawa. 5A-5B, Bendungan, Ciawi, Bogor.

Tentunya Raya Food Garden ini merupakan salah satu tempat makan di Bogor yang hits dan populer, sehingga banyak pengunjung yang berdatangan ke tempat ini.

Konsep bangunannya sangat unik dan bisa dijadikan spot foto yang keren, selain itu makanan yang tersaji pun sangat bervariasi.

Untuk soal rasa, makanan di tempat ini sangat enak. Kamu bisa memesan makanan Sunda, Arab, sampai Western.

Kamu bisa menikmati makanan mereka dengan nyaman, boleh pilih indoor atau outdoor. Kedua pilihan tempat ini mempunyai konsep yang unik dan menarik.

Itulah tiga rekomendasi tempat makanan di Bogor yang hits dan terkenal, tak perlu ragu untuk berkunjung ketiga tempat makan ini. ***

Editor: Anggita Kusmadewi

Tags

Terkini

Terpopuler