LIBURAN YANG SERU ABIS! Inilah Tempat Wisata di Purwokerto yang Wajib Dikunjungi Bersama Keluarga

10 Juli 2023, 10:31 WIB
Rekomendasi tempat wisata Purwokerto yang seru untuk liburan keluarga /Instagram@thevillagepurwokerto

BERITASOLORAYA.com – Jika kamu merencanakan liburan bersama keluarga dan belum tahu akan pergi ke kota mana, coba kamu kunjungi daerah Purwokerto, Jawa Tengah.

Purwokerto merupakan salah satu daerah yang mempunyai banyak macam tempat wisata yang sangat cocok untuk dijadikan tujuan liburanmu bersama keluarga.

Ada tempat wisata alam, edukasi, kekinian, kesenian, budaya, dan tempat wisata lainnya yang bisa kamu jelajahi.

Jika kamu ingin tahu tempat wisata mana saja yang cocok untuk liburan di Purwokerto, kamu bisa simak rangkuman di bawah ini yang telah dilansir BeritaSoloRaya.com dari kanal YouTube Daftar Wisata.

Baca Juga: HEALING SANTAI DI PURWOKERTO, Yuk Liburan ke 3 Tempat Wisata Ini! Banyak Pilihan yang Menarik dan Kekinian

1. Hutan Pinus Limpakuwus

Hutan Pinus Limpakuwus Instagram@hutanpinuslimpakuwuss

Jika kamu ingin pergi ke tempat wisata yang bernuansa ala di Purwokerto, kamu harus mengunjungi hutan pinus Limpakuwus.

Kamu akan disuguhi dengan pemandangan hutan pinus yang menjulang tinggi, tempat wisata ini bisa jadi tujuan liburan bersama keluarga.

Hutan pinus ini tentu sangat sejuk dan cocok menjadi tempat beraktivitas seperti bermain berbagai macam wahana permainan yang ada di tempat ini.

Tak ketinggalan juga spot-spot foto yang bisa kamu gunakan untuk latar belakang foto, dijamin hasilnya foto kamu akan semakin keren.

2. Small World

Small World Instagram@new.smallworld

Purwokerto juga mempunyai tempat wisata edukasi bernama Small World, tempat ini terdapat banyak miniatur bangunan khas dari negara-negara di dunia.

Tentu miniatur bangunan dari berbagai negara ini selain menjadi tempat edukasi, juga banyak menjadi spot foto para wisatawan yang datang.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Wisata Jogja Sekitar Malioboro, Penuh Spot Foto Hits dan Instagramable, Tujuan Liburan Populer!

Selain itu, di tempat ini terdapat tanaman bunga yang indah bisa memanjakan mata para pengunjung.

Jika berkunjung ke Small World Purwokerto, jangan lupa untuk ajak teman atau keluarga, berlibur bersama di tempat wisata seperti sangat seru.

3. Curug Bayan

Curug Bayan Instagram@curug_bayan

Selanjutnya, terdapat tempat wisata bernuansa alam lainnya yaitu Curug Bayan. Tempat ini terdapat peninggalan Jepang dan Belanda.

Air terjun atau curug ini sering dikunjungi oleh para wisatawan, tempat ini menyuguhkan pemandangan curug dan alam di sekelilingnya yang hijau serta asri.

Selain air terjun, tempat ini juga mempunyai kolam yang bisa digunakan pengunjung untuk bermain air atau berenang.

Baca Juga: PALING POPULER! 5 Rekomendasi Pantai di Jawa Tengah yang Keren dan Bikin Betah, Wajib Dikunjungi saat Liburan!

4. The Village Purwokerto

The Village Purwokerto Instagram@thevillagepurwokerto

Tempat wisata lainnya yang bisa kamu kunjungi saat berlibur di Purwokerto adalah The Village Purwokerto yang ada di Baturaden.

Tempat ini terdapat banyak bangunan bertema elegan dan klasik ala Eropa yang bisa dijadikan spot foto yang keren.

Mengusung tema edukasi, budaya, dan kesenian, tempat wisata ini sangat cocok dijadikan tujuan wisata keluarga apalagi untuk anak sekolah.

Jadi sayang sekali jika kamu melewatkan tempat wisata seperti ini ketika sedang berlibur di Purwokerto.

Nah, itulah beberapa rekomendasi tempat wisata di Purwokerto yang bisa kamu kunjungi bersama keluarga untuk mengisi waktu liburan. ***

Editor: Anggita Kusmadewi

Tags

Terkini

Terpopuler