LET'S CHILL AND REFRESH! Yuk Liburan ke 3 Tempat Wisata yang Ada di Bekasi Ini! Stres Hilang Hati Senang

3 Agustus 2023, 04:47 WIB
3 rekomendasi tempat wisata di Bekasi /Instagram@amazzoneworld_official

BERITASOLORAYA.com – Jika sekarang kamu sedang mencari tempat wisata menarik dan hits yang ada di Bekasi, sangat tepat jika kamu membuka artikel ini.

Pada artikel ini, akan mengajakmu untuk liburan santai dengan mengunjungi beberapa tempat wisata yang menakjubkan di daerah Bekasi.

Mulai dari alam yang indah hingga tempat-tempat wisata yang paling seru, Bekasi memiliki banyak pilihan tempat liburan yang cocok untuk melepas penat atau stres dari kesibukan kerja.

Tak perlu pergi ke tempat yang jauh hanya untuk menikmati waktu liburan yang menyenangkan, karena Bekasi memiliki banyak daya tarik yang siap memanjakanmu.

Kamu bisa menikmati momen santai dan bisa mengisi waktu dengan berbagai aktivitas menarik di setiap tempat wisata yang ada di Bekasi ini.

Jadi, siapkan dirimu untuk mengisi liburan dengan kebahagiaan dan kenangan tak terlupakan. Yuk, temukan berbagai tempat wisata menarik yang ada di Bekasi berikut ini, telah dilansir BeritaSoloRaya.com dari kanal YouTube Friska Yeni.

Baca Juga: Ingin Bersantai di Cafe Bali yang Keren dan Estetik, Berikut 6 Rekomendasi yang Patut Dikunjungi Bareng Teman

1. Danau Tambelang

Danau Tambelang Instagram@official_danautambelang

Untuk lokasi dari tempat wisata danau Tambelang ini beralamat di Banjarsari, Sukatani, Bekasi. Kamu bisa mengunjungi tempat ini dengan mengajak keluarga atau rekan.

Perlu diketahui jika tempat wisata ini mulai buka pada pukul 10 pagi hingga tutup pada pukul 5 sore, tempat ini juga termasuk yang populer di Bekasi.

Saat dibuka, danau Tambelang ini sudah banyak dikunjungi wisatawan, tempat ini menyuguhkan danau buatan yang sangat keren.

Untuk harga tiket masuk ke danau ini cukup murah meriah kisaran Rp10.000 saja, tentunya tempat ini wajib kamu kunjungi.

Tempat ini juga terdapat saung-saung yang bisa kamu jadikan tempat acara keluarga atau acara dari kantor.

Terdapat juga taman yang sangat indah dan bisa dijadikan latar foto kece kamu, juga ada wahana perahu dan permainan yang bisa kamu coba.

Baca Juga: Rekomendasi 5 Kuliner Khas Gresik yang Lezat, Wajib Dikunjungi dan Ramah di Kantong!

2. Amazzone World

Amazzone World Instagram@amazzoneworld_official

Tempat wisata yang satu ini sangat populer di Bekasi, lokasinya ada di Jln. Taman Golf Timur I, No.16-22, Ecopark Botanical Garden, Jababeka, Cikarang, Bekasi.

Untuk jam operasional dari Amazzone World ini mulai buka pada pukul 12 siang sampai tutup pada pukul 11 malam.

Kamu bisa ajak teman atau keluarga untuk liburan di tempat wisata ini, dijamin seru dan bisa bikin stres hilang.

Tempat wisata ini merupakan taman rekreasi yang memiliki konsep perpaduan tempat wisata dan kuliner.

Tempat wisata ini sangat luas lho, ada banyak pilihan wahana permainan yang bisa kamu dan keluarga coba.

Kamu bisa mencoba wahana outbound yang sangat seru, di tempat ini juga terdapat banyak spot foto yang menarik.

Setelah puas dengan mencoba beberapa wahana, kamu bisa mencoba kuliner yang tersedia di tempat wisata ini.

Baca Juga: Rekomendasi 5 Spot Healing Kediri, dari Wisata Alam sampai Religi, Cocok Dikunjungi dengan Keluarga atau Teman

3. Villa Taman Duren

Villa Taman Duren Instagram@villa_duren

Tempat wisata selanjutnya yang bisa kamu datangi saat berada di Bekasi adalah Villa Taman Duren, tempat ini berlokasi di Jl. Setu Cisaat, Cikarageman, Kabupaten Bekasi.

Untuk jam operasional Villa Taman Duren ini mulai buka pada pukul 8 pagi sampai 6 sore saja, kamu bisa aja keluarga ke tempat ini.

Tempat villa ini memang mempunyai keunikan tersendiri karena terdapat banyak pohon durian yang tumbuh di sekitarnya.

Kamu bisa berkunjung ke tempat ini dengan tiket masuk sebesar Rp5.000, dijamin kamu akan betah berada di tempat seperti ini.

Ada banyak kegiatan yang bisa kamu lakukan di tempat wisata ini, salah satunya kamu bisa menikmati kuliner di kafe yang tersedia, bahkan kamu juga bisa berkaraoke ria di sini.

Kamu juga bisa mengabadikan momen liburan di tempat ini dengan keren karena tempat ini sangat instagramable.

Itulah tiga rekomendasi tempat wisata yang bisa kamu kunjungi di Bekasi, tempat-tempat ini sangat cocok dijadikan tempat liburan dan penghilang stres. ***

Editor: Anggita Kusmadewi

Tags

Terkini

Terpopuler