Tak Hanya Menyegarkan, Berikut 5 Manfaat Air Kelapa Bagi Kesehatan

- 24 Maret 2021, 14:31 WIB
Air kelapa, selain menyegarkan ternyata juga memiliki berbagai manfaat bagi kesehatan tubuh. Simak berbagai manfaatnya berikut ini.*
Air kelapa, selain menyegarkan ternyata juga memiliki berbagai manfaat bagi kesehatan tubuh. Simak berbagai manfaatnya berikut ini.* /PIXABAY/GADINI

PR SOLORAYA - Air kelapa terbentuk secara alami di dalam buah kelapa.

Air kelapa ini mengandung 94 persen air dan kandungan lemak yang sangat sedikit.

Kandungan airnya yang melimpah ini membuat air kelapa memiliki rasa yang menyegarkan.

Baca Juga: Jahe Impor Dimusnahkan, Dedy Mulyadi Sesalkan Indonesia Seharusnya Bisa Ekspor

Namun tidak berhenti disitu, air kelapa ternyata juga memiliki berbagai manfaat bagi kesehatan tubuh.

Satu cangkir air kelapa mengandung 46 kalori serta sembilan gram karbohidrat.

Selain itu, air kelapa juga mengandung sebanyak tiga gram serat, dua gram protein, vitamin C, magnesium, kalium, sodium, kalsium, dan lainnya.

Baca Juga: Debut Para Junior di Orleans Masters 2021, Putri KW dan Chico Aura Dwi Wardoyo Mulus di Babak Pertama

Sebagaimana dilansir Pikiranrakyat-Soloraya.com dari PMJ News, berikut ini berbagai manfaat air kelapa untuk kesehatan.

1. Memulihkan hidrasi

Saat berolahraga, seringkali seseorang kehilangan banyak elektrolit.

Elektrolit ini adalah mineral yang memainkan beberapa peran penting di dalam tubuh, termasuk menjaga keseimbangan cairan dalam tubuh.

Baca Juga: Jadi Korban Kudeta Termuda, Bocah 7 Tahun Tewas Setelah Dipukul Pasukan Militer Myanmar

Kandungan kalium, magnesium, natrium dan kalsium dalam air kelapa, memiliki manfaat untuk memulihkan hidrasi setelah berolahraga.

Bahkan air kelapa dapat lebih baik mengembalikan elektrolit tubuh daripada air dan sama dengan meminum minuman olahraga yang memiliki kandungan elektrolit tinggi.

2. Menurunkan tekanan darah

Kalium dikenal memiliki manfaat untuk menurunkan tekanan darah pada orang yang memiliki tekanan darah tinggi atau normal.

Baca Juga: Mudah Ditemukan, 5 Bumbu Dapur Ini Dapat Kurangi Nyeri Akibat Asam Urat

Sebuah penelitian menemukan bahwa air kelapa mengandung 600mg potasium dalam setiap cangkirnya, atau sekitar 17 persen asupan harian kalium.

 

 

3. Menjaga Kekebalan Tubuh

Air kelapa kaya akan nutrisi seperti riboflavin, niasin, thiamin dan piridoksin juga folat.

Air kelapa juga memiliki sifat antibakteri dan antivirus sehingga dapat meningkatkan kekebalan tubuh.

Baca Juga: Australia Akan Mengatur Kedatangan Internasional Pasca Negara Bagian Victoria Bebas Covid-19

Air kelapa juga mampu melawan infeksi virus seperti virus influenza.

4. Menyehatkan Pencernaan

Air kelapa dikenal memiliki manfaat untuk mengatasi berbagai penyakit yang berhubungan dengan pencernaan, salah satunya adalah diare.

Hal ini karena osmolaritas, atau proses perpindahan zat ke larutan lain melalui membran sel semipermeabel, air kelapa lebih besar dibanding ORS (Oral Rehydration Therapy) yang direkomendasikan WHO untuk pengobatan diare.

Baca Juga: Bisa Dilakukan di Rumah, Simak Tips Mengatasi Kulit Belang dengan Bahan-bahan Alami

Selain diare, air kelapa juga memiliki manfaat untuk mengobati konstipasi, cacingan, infeksi kandung kemih, serta gangguan ginjal.

5. Memiliki sifat antioksidan

Saat tubuh terlalu banyak terpapar radikal bebas, tubuh akan mengalami stres oksidatif yang kemudian dapat merusak sel-sel dan meningkatkan resiko terserang penyakit.

Penelitian pada hewan yang terpapar racun dari radikal bebas ini menunjukkan bahwa air kelapa mengandung antioksidan yang mengubah radikal bebas sehingga tidak lagi menyebabkan kerusakan.***

 

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah