Sering Cek Saldo ATM? Mulai 1 Juni 2021, Ada Biaya yang Dikeluarkan untuk Cek Saldo

- 24 Mei 2021, 09:15 WIB
Berikut biaya yang dikeluarkan untuk cek saldo ATM Link Himbara, kebijakan ini mulai berlaku 1 Juni 2021 mendatang.
Berikut biaya yang dikeluarkan untuk cek saldo ATM Link Himbara, kebijakan ini mulai berlaku 1 Juni 2021 mendatang. /Freepik

PR SOLORAYA – Jika Anda sering cek saldo ATM, akan ada biaya yang dikeluarkan untuk cek saldo mulai 1 Juni 2021.

Mulai 1 Juni 2021 mendatang, Anda akan dikenakan biaya jika ingin cek saldo ATM, berikut informasi selengkapnya.

Biaya untuk cek saldo ATM ini berlaku untuk sejumlah bank, ini akan berlaku mulai 1 Juni 2021 mendatang.

Baca Juga: Serial Animasi Terbaru Game Resident Evil akan Segera Tayang di Netflix, Berikut Karakter dan Pengisi Suaranya

Bank yang memberlakukan biaya untuk cek saldo ATM ini adalah yang tergabung dalam  jaringan ATM Link Himpunan Bank Negara (Himbara).

Jika Anda tak mengetahui kebijakan ini, maka ada kemungkinan besar ATM Anda akan terkuras jika terlalu sering mengecek saldo sehari-hari.

Jika aturan ini sudah berlaku, maka empat bank besar yang ada di Indonesia seperti Bank Rakyat Indonesia (BRI), Bank Mandiri, Bank Negara Indonesia (BNI), dan Bank Tabungan Negara (BTN) akan mengenakan biaya pada setiap pengecekan saldo yang dilakukan.

Baca Juga: Daftar Juara Liga Prancis: Lille Juara setelah 10 Tahun Lamanya, PSG Merana

Pengumuman ini pun sudah terpampang di situs resmi dari beberapa bank seperti BNI dan beberapa bank lainnya.

"Dalam rangka mendukung kenyamanan nasabah bertransaksi maka setiap transaksi cek saldo dan tarik tunai kartu BNI di ATM Bank Himbara atau ATM dengan tampilan LINK akan dikenakan biaya," kata informasi tersebut.

Biaya akan berlaku mulai 1 Juni 2021 dan hingga seterusnya dengan kemungkinan adanya perubahan di kemudian hari.

Baca Juga: 12 Link Twibbon Hari Raya Waisak 2565 BE, Cocok untuk Diunggah di Media Sosial

Untuk tarifnya sendiri, tak hanya pengecekan saldo saja yang dikenai pembayaran.

Biaya cek saldo ATM di jaringan ATM Link Himbara

Sebagaimana diberitakan Pikiran Rakyat dalam artikel berjudul “Jangan Sering Cek Saldo ATM Mulai Bulan Depan Jika Tak Ingin Tabungan Terkuras Tiba-Tiba”, tetapi tarik tunai dan juga transfer akan dikenai pembayaran sebagai berikut:

Cek Saldo: Rp2.500 per transaksi

Tarik Tunai: Rp5.000 per transaksi

Transfer: Rp4.000 per transaksi

Baca Juga: Hoaks atau Fakta? Wajah Warga Palestina Dirias dengan Make Up agar Tampak Luka-luka

Biaya cek saldo ATM di luar jaringan ATM Link Himbara

Sementara biaya juga akan dikenakan pada bank yang tak termasuk dalam jaringan ATM Link Himbara tersebut. Biayanya akan menjadi sedikit lebih mahal yaitu:

Cek Saldo: Rp4.000 per transaksi

Tarik Tunai: Rp7.500 per transaksi

Transfer: Rp6.500 per transaksi.***(Alza Ahdira/Pikiran Rakyat)

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x