10 Tempat Wisata di Malang yang Cocok Jadi List Liburan Bersama Keluarga, Nomor 3 Paling Banyak Diminati

- 27 Mei 2022, 05:57 WIB
10 Tempat Wisata di Malang yang Cocok untuk Berlibur Bersama Keluarga, Nomor 3 Paling Banyak Diminati
10 Tempat Wisata di Malang yang Cocok untuk Berlibur Bersama Keluarga, Nomor 3 Paling Banyak Diminati /Tangkapan layar YouTube.com/Save Moments

BERITASOLORAYA.com- Di Kota Malang, terdapat banyak tempat wisata menarik yang dapat Anda kunjungi bersama dengan keluarga.

Banyaknya tempat wisata di Malang ini, tidak sedikit yang menawarkan berbagai fasilitas menarik yang dapat dirasakan untuk berbagai usia, seperti anak-anak dan orang dewasa.

Tentunya dari tempat wisata di Malang ini, akan menghadirkan pengalaman tidak terlupakan untuk Anda dan keluarga.

Berikut merupakan 10 tempat wisata di Malang yang dapat dikunjungi bersama dengan keluarga, diantaranya yakni:

  1. Gunung Bromo

Rekomendasi tempat wisata di Malang yang pertama adalah Gunung Bromo. Gunung yang banyak menarik perhatian bagi pecinta hiking ini, selalu menjadi tempat wisata yang tidak pernah sepi peminat.

Baca Juga: 5 Kebiasaan yang Membuat HP Cepat Rusak. Jangan Lakukan Kebiasaan ini...

Terlebih, di Gunung Bromo, pengunjung dapat melihat pemandangan alam yang indah dan sejuk. Gunung yang memiliki kemudahan akses ini dapat Anda lewati baik dengan kendaraan roda dua maupun roda empat.

Akan tetapi untuk dapat sampai ke kaki Gunung Bromo, Anda memerlukan Jip yang dapat di sewa di tempat wisata tersebut.

Untuk masuk ke Gunung Bromo, harga sewa tiketnya yaitu Rp19.000 saat weekday dan Rp34.000 saat weekend.

  1. Jatim Park 1

Jatim Park 1 merupakan tempat wisata yang tergolong ramah untuk berbagai kalangan usia, baik anak-anak maupun dewasa.

Tempat wisata di Malang ini menjadi salah satu tempat wisata yang ramai dengan berbagai wahana menarik yang dapat Anda coba bersama dengan keluarga.

Di Jatim Park 1, Anda dapat menikmati wahana seperti roller coaster, kincir angin, angin tornado, serta 50 wahana lainnya.

Baca Juga: 10 Tempat Wisata di Bogor yang Cocok Jadi List untuk Refreshing Bersama Keluarga, Nomor 4 Paling Ramai

Selain itu, di Jatim Park 1 juga terdapat kolam renang yang dapat pengunjung coba dengan fasilitas menariknya seperti perosotan, air mancur, dan sebagainya.

Untuk dapat menikmati berbagai wahana menarik di Jatim Park 1, Anda harus merogoh kantong sebesar Rp85.000 hingga Rp100.000.

  1. Jatim Park 2

Jika tempat wisata sebelumnya merupakan Jatim Park 1, kini juga ada Jatim Park 2 yang berada tidak jauh dari Jatim Park 1.

Banyak pengunjung yang berkunjung ke Jatim Park 2, setelah selesai berkunjung ke Jatim Park 1. Di mana di Jatim Park 2 ini, terdapat berbagai fasilitas menarik yang dapat pengunjung coba.

Seperti Museum Satwa, Secret Zoo, dan Eco Green Park. Jatim Park 2 ini merupakan tempat wisata yang menawarkan berbagai hewan satwa.

Selain itu, di Museum Satwa, pengunjung dapat belajar tentang hewan yang sudah punah, lalu di Eco Green Park, Anda akan belajar mengenai pengetahuan alam.

Untuk dapat memasuki Jatim Park 2, pengunjung dikenakan biaya sebesar Rp85.000 hingga Rp150.000.

  1. Jatim Park 3

Berbeda dengan Jatim Park 1 dan 2, tempat wisata di Jatim Park 3 justru menawarkan wahana yang tidak kalah menarik.

Salah satu wahana yang dapat pengunjung coba saat berkunjung ke Jatim Park 3 adalah menjelajah 5 zaman, ice age, life with dino, dan the rimba.

Jatim Park 3 ini, sangat cocok untuk anak-anak yang senang menjelajah dan mencari pengalaman yang baru.

Untuk dapat memasuki Jatim Park 3, pengunjung dikenakan biaya sebesar Rp40.000 hingga Rp150.000.

  1. Alun-alun Kota Malang

Alun-alun Kota Malang merupakan tempat wisata yang berada di tengah Kota Malang, lokasinya yang strategis membuat tempat wisata ini mudah diakses oleh para wisatawan.

Di Alun-alun Kota Malang, Anda dapat menemukan banyak jajanan makanan menarik di sekitar alun-alun, dan Anda dapat sambil duduk di sekitar tempat wisata tersebut.

Untuk dapat menikmati suasana Alun-alun Kota Malang, Anda tidak perlu mengeluarkan uang sedikitpun, alias gratis.

  1. Kampung Warna-warni Jodipan

Kampung Warna-warni Jodipan merupakan kampung yang memiliki keunikan dari segi konsep arsitektur.

Konsep rumah yang dibuat berwarna-warni membuat kampung ini banyak dilirik oleh wisatawan, baik untuk sekedar melihat maupun berfoto-foto.

Untuk dapat masuk ke Kampung Warna-warni Jodipan, Anda hanya perlu mengeluarkan uang sebesar Rp3.000.

  1. Kampung Biru Arema

Tidak hanya Kampung Warna-warni Jodipan yang dapat menjadi tempat wisata di Malang. Kampung Biru Arema juga merupakan tempat wisata yang tidak kalah banyak pengunjungnya.

Kampung yang memiliki keunikan berwarna biru tersebut, merupakan kampung yang sengaja di cat berwarna biru, di mana warna biru merupakan warna kebesaran dari klub sepak bola Arema.

Selain itu, di Kampung Biru Arema ini juga terdapat konsep mural yang menambah daya Tarik dari kampung ini.

Untuk memasuki Kampung Arema ini, pengunjung hanya cukup mengeluarkan uang sebesar Rp2.500.

  1. Batu Night Spectacular

Batu Night Spectacular atau yang akrab disebut BNS, merupakan tempat wisata di Malang yang cocok untuk berbagai kalangan usia.

Banyak wahana menarik di BNS ini, seperti komedi putar, kincir angin, taman lampion, dan sebagainya. Untuk Taman Lampion sendiri menawarkan banyak lampion-lampion yang indah saat di malam hari.

Untuk dapat memasuki tempat wisata BSN ini, Anda dapat mengeluarkan uang mulai dari Rp35.000 hingga Rp100.000.

  1. Taman Labirin Coban Rondo

Taman Labirin Coban Rondo merupakan tempat wisata yang menjadi favorit bagi warga Malang.

Pasalnya di Taman Labirin Coban Rondo ini, terdapat keindahan kebun dan bentuk tanaman hijau yang berbentuk labirin.

Ketika masuk ke Taman Labirin Coban Rondo, Anda akan seperti masuk ke dalam dunia fiksi film Alice in Bonderland.

Banyak aktivitas seru yang dapat Anda lakukan di Taman Labirin Coban Rondo ini, seperti bermain air di air terjun, outbond, hingga berkemah.

Untuk harga tiket masuk ke Taman Labirin Coban Rondo yaitu Rp10.000, dan belum termasuk aktivitas lainnya.

  1. Museum Angkut

Museum Angkut merupakan tempat wisata yang menawarkan berbagai koleksi kendaraan seperti mobil antik, bis, dan kendaraan unik lainnya.

Biasanya pengunjung yang datang ke Museum Angkut akan berfoto-foto dengan kendaraan mobil yang terbilang unik, serta menonton pertunjukkan menarik yang ada di Museum Angkut.

Selain itu, di Museum ini Anda juga dapat belajar mengenai jenis transportasi dari seluruh dunia.

Untuk dapat merasakan sensasi Museum Angkut, Anda dapat mengeluarkan uang sebesar Rp50.000.***

Editor: Aida Annisa

Sumber: Youtube Pariwisata Daerah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x