SERU! 6 Tempat Wisata di Solo yang Wajib Dikunjungi saat Liburan. Banyak Spot Foto yang Hits dan Kece...

- 1 Juli 2023, 17:43 WIB
6 Tempat Wisata di Solo, yang Wajib Dikunjungi Saat Liburan
6 Tempat Wisata di Solo, yang Wajib Dikunjungi Saat Liburan /Instagram @susanti_ @eskamsythh @aguzprasetiya
BERITASOLORAYA.com- Sudah masuk jadwal liburan nih, yuk ke tempat wisata yang ada di Solo yang seru ini.
 
Ada enam rekomendasi tempat wisata di Solo yang wajib dikunjungi saat liburan bersama keluarga.
 
Ke enam tempat wisata yang ada di Solo ini tidak hanya cocok orang dewasa tetapi juga dewasa. 
 
Selain itu, tempat wisata di Solo ini juga menawarkan berbagai hal seru dan menarik yang tak boleh Anda lewatkan.
 
Berikut merupakan enam tempat wisata di Solo yang wajib Anda kunjungi saat liburan bersama keluarga, diantaranya adalah:
 
 



1. Candi Ceto
Rekomendasi tempat wisata di Solo yang pertama ada Candi Ceto, yang berada di Ceto, Gumeng, Jenawi, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah.
 
Candi Ceto menawarkan pengalaman berkunjung yang tidak akan Anda lupakan, pasalnya bangunan megah yang tua menjadikan tempat wisata yang satu ini menarik dan estetik.
 
Selain itu, bangunan bebatuan yang ada di Candi Ceto juga memiliki filosofi yang akan membuat wawasan Anda tentang sejarah bertambah.
 
Tentunya cocok sekali untuk dikunjungi dari berbagai usia baik anak-anak maupun dewasa.
 
2. Bukit Gancik
Rekomendasi tempat wisata di Solo yang kedua adalah Bukit Gancik yang ada di Dukuh Selo Nduwur, Desa Selo, Kecamatan Selo, Jawa Tengah.
 
 

Bukit Gancik ini berada di kaki Gunung Merbabu yang terkenal dengan pemandangan alam yang luar biasa indah.
 
Selain itu, di sana Anda juga akan melihat tumbuh-tumbuhan yang indah dan hijau yang dapat menyegarkan matamu.
 
Di sana juga banyak spot foto yang menarik dan tentunya akan membuat feed Instagram Anda menjadi menarik.
 
3. Bukit Cumbri
Selanjutnya, untuk tempat wisata di Solo adalah Bukit Cumbri yang berada di Desa Keluar, Purwantoro, Kabupaten Wonogiri.
 
Bukit Cumbri menawarkan keindahan alam yang memukau dan dapat menjadi pengalaman liburan yang tak terlupakan untuk Anda, apalagi saat Anda melihat sunset dari atas bukit.
 
Meski demikian, Anda perlu melakukan penanjakan dahulu untuk dapat melihat keindahan Solo dari atas Bukit Cumbri.
 
4. De Tjolomadoe
Tempat wisata selanjutnya yang ada di Solo adalah De Tjolomadoe yang berada di Jl. Adi Sucipto, No. 1, Paulan Wetan Malangjiwan, Kabupaten Karanganyar.
 
Tempat wisata yang pernah menjadi pabrik gula ini, sekarang banyak dikunjungi para wisatawan dari berbagai mancanegara.
 
Bagaimana tidak, De Tjolomadoe ini menjadi bangunan yang estetik dan banyak spot foto yang menarik untuk Anda coba.
 
Selain itu, di sana Anda dan keluarga juga dapat mempelajari sejarah yang pernah terjadi pada masa Hindia-Belanda.
 
5. Pantai Karangpayung
Tempat wisata keenam selanjutnya yang ada di Solo adalah Pantai Karangpayung, yang berada di Palem, Gunturharjo, Paranggupito, Kab. Wonogiri.
 
Pantai Karangpayung merupakan surga tersembunyi yang berada di balik karang yang berdiri gagah di Pantai Karangpayung.
 
Keindahan Pantai Karangpayung mampu memukau mata siapa saja yang memandangnya.
 
Apalagi tempat wisata yang satu ini juga dapat memberikan pengalaman seru untuk Anda dan keluarga saat menjelang malam.
 
6. Edupark Intanpari
Tempat wisata di Solo yang selanjutnya ada Edupark Intanpari yang ada di Jl. Gatot Subroto, Desa Gaun, Kecamatan Tasikmadu, Kabupaten Karanganyar.
 
Edupark Intanpari menawarkan wisata air dan suasana khas Korea Selatan yang ada di drakor.
 
Anda dapat menyewa kostum khas Korea Selatan saat ke Edupark Intanpari dan menaiki pesawat yang ada di sana.
 
Tempat wisata yang satu ini juga menawarkan kolam renang yang dapat dinikmati oleh anak-anak hingga orang dewasa.***

Editor: Aida Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x