4 Desa Wisata Magelang Rekomendasi Kemenparekraf – Berwisata, Berbelanja Oleh-Oleh, dan Belajar Tari Sekaligus

- 6 Juli 2023, 10:14 WIB
Ilustrasi tari tradisional
Ilustrasi tari tradisional /mufidpwt/

BERITASOLORAYA.com– Libur tahun ajaran baru masih tersisa beberapa hari lagi. Bagi kalian yang sedang menghabiskan liburan di wilayah Magelang, wajib berkunjung ke empat desa wisata rekomendasi Kemenparekraf atau Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif ini.

Keempat desa wisata rekomendasi Kemenparekraf tersebut berada di kecamatan yang sama dengan tempat wisata Candi Borobudur, yakni Kecamatan Borobudur.

Jadi, bagi kalian yang berada di Magelang, selain Candi Borobudur, kalian dapat mengunjungi keempat desa wisata rekomendasi Kemenparekraf ini.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Tempat Kuliner Hits di Yogya yang Patut Kamu Kunjungi, Dijamin Bakal Dapat Bonus Foto Estetik

Selain itu, kalian juga tidak perlu repot-repot mencari oleh-oleh dan suvenir, karena di empat desa rekomendasi Kemenparekraf telah tersedia dan para wisatawan juga bisa belajar tari sekaligus loh...

Menarik bukan berwisata, berbelanja oleh-oleh khas, hingga belajar tari sekaligus? Silahkan simak informasi keempat desa wisata di Magelang rekomendasi Kemenparekraf berikut ini sampai habis ya...

1. Desa Giritengah

Baca Juga: 5 Tempat Wisata di Magelang Terpopuler, Salah Satunya Resto dengan Pemandangan Alam

Di Desa Giritengah, wisata yang terkenal ialah Punthuk Sunrise Posmati. Para wisatawan yang berada di tempat ini dapat melihat enam gunung sekaligus, yakni Gunung Merapi, Merbabu, Sumbing, Sindoro, Telomoyo, dan Andong.

Selanjutnya, Desa Giritengah juga memiliki Irfandi, warga setempat yang berprofesi sebagai petani, namun teguh menjaga tradisi seni, sehingga membuat Irfandi mendirikan Sanggar Abinaya, sebuah tempat bagi para warga maupun wisatawan belajar tari klasik dan kreasi.

Halaman:

Editor: Endah Primasari Utami


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x