Lakukan 5 Olahraga Kardio Ini untuk Menjaga Kesehatan dan Kebugaran

- 19 Mei 2023, 09:28 WIB
Latihan kardio bagus untuk kesehatan jantung, tapi kalau berlebihan bisa menyebabkan kematian.
Latihan kardio bagus untuk kesehatan jantung, tapi kalau berlebihan bisa menyebabkan kematian. /janeb13 /Pixabay

BERITASOLORAYA.com Latihan kardiovaskular atau dikenal sebagai olahraga kardio, adalah jenis olahraga yang meningkatkan detak jantung dan melibatkan gerakan berulang yang melibatkan kelompok otot besar dalam tubuh. Rutin melakukan olahraga kardio sangat penting dalam menjaga kesehatan dan kebugaran secara keseluruhan.

Dengan melakukan olahraga kardio, akan meningkatkan sirkulasi darah sehingga dapat menjaga kesehatan jantung. Hal ini akan membantu mengurangi risiko penyakit jantung, stroke dan tekanan darah tinggi.

Apabila Anda ingin membakar kalori dan menurunkan berat badan, olahraga kardio adalah pilihan yang tepat dilakukan. Konsisten dan intensitas yang tepat dalam olahraga kardio membantu mencapai defisit kalori yang diperlukan dalam menurunkan berat badan.

Baca Juga: 7 Strategi Ampuh Lulus Ujian Psikotes dalam Seleksi Kerja, Resep dari Kemnaker...

Dilansir BeritaSoloRaya.com dari berbagai sumber, berikut lima olahraga kardio yang efektif untuk meningkatkan kesehatan dan kebugaran Anda.

1. Lari

Lari adalah salah satu bentuk olahraga kardio yang paling umum dan efektif. Anda dapat melakukannya di luar ruangan atau di treadmill.

Lari membantu meningkatkan kapasitas kardiorespirasi, membakar kalori, menguatkan otot-otot kaki, dan meningkatkan kesehatan jantung.

Halaman:

Editor: Anbari Ghaliya


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x