UPDATE Nasib Tenaga Honorer, Simak Pernyataan Terbaru Menpan RB tentang Non ASN, Ada Kabar Baik?

- 30 Januari 2023, 15:30 WIB
Update pernyataan terbaru MenpanRB soal tenaga honorer atau non ASN, ada kabar baik?
Update pernyataan terbaru MenpanRB soal tenaga honorer atau non ASN, ada kabar baik? /



BERITASOLORAYA.com – Tenaga honorer masih menanti keputusan pemerintah mengenai kelanjutan nasib honorer atau pegawai non ASN di instansi pemerintah.

Pasalnya, posisi tenaga honorer di tahun 2023 terancam akan dihapuskan sebagai tindak lanjut dari UU ASN nomor 5 tahun 2014.

Pemerintah melalui Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenpanRB) masih berupaya mencari solusi terbaik untuk menyelesaikan masalah tenaga honorer.

Baca Juga: Banyak Ditanyakan, Adakah Juknis Terbaru untuk Tunjangan Guru Sertifikasi atau TPG 2023? Cek Selengkapnya

Lalu, sampai sejauh mana langkah MenpanRB menyelesaikan masalah tenaga honorer? Simak pernyataan terbaru MenpanRB Abdullah Azwar Anas mengenai nasib tenaga honorer atau non ASN berikut ini.

Pernyataan terbaru MenpanRB mengenai nasib tenaga honorer atau non ASN disampaikan setelah berdiskusi dengan anggota Komisi VI DPR RI Rieke Diah Pitaloka pada Kamis, 24 Januari 2023.

Cuplikan pertemuan MenpanRB dan Rieke telah diunggah Instagram resmi Kementerian PANRB yakni @kemenpanrb pada 25 Januari 2023.

Pertemuan antara MenpanRB dan Rieke diadakan dalam rangka membahas nasib tenaga honorer atau pegawai non ASN di instansi pemerintah.

Dalam pertemuan tersebut, Rieke meminta MenpanRB untuk mempertimbangkan masa pengabdian tenaga honorer dalam proses rekrutmen CPNS maupun PPPK.

Baca Juga: Lowongan Kerja PT Rhythm Kyoshin Indonesia 2023, Simak mulai Kualifikasi sampai Batas Daftar!

“Kami mendesak rekrutmen PPPK yang berkadilan dengan memperhitungkan masa kerja. Ini bukan tuntutan yang berlebihan,” kata Rieke dalam keterangan tertulis.

Dalam kesempatan yang sama, Rieke juga menyampaikan bahwa pemerintah dan DPR sedang mencari solusi terbaik untuk pegawai pelayan publik non ASN.

“Kita mencari solusi bersama untuk para pekerja pelayan publik, terutama yang non ASN,” kata Rieke diamini oleh MenpanRB dikutip BeritaSoloraya.com dari Instagram @kemenpanrb.

Selanjutnya, Rieke berharap para tenaga honorer tidak menyerah karena pemerintah saat ini tengah berupaya mencari solusi terbaik.

“Mudah-mudahan nanti ada diskusi-diskusi selanjutnya, so never give up untuk teman-teman pelayan publik di seluruh Indonesia. Menteri baru kita muda, berpengalaman, pernah jadi bupati, dan rasanya punya solusi-solusi. insyaaAllah berkah,” kata Rieke.

Baca Juga: Kemdikbud Imbau Kepsek Siapkan 3 Hal Ini untuk Persiapan Agenda Penting yang Akan Diluncurkan Sebentar Lagi

Sementara itu, MenpanRB dengan kalimat yang singkat mengatakan bahwa pihaknya masih mencari opsi terbaik bagi para pegawai non ASN.

“Kita sedang mencari opsi yang paling baik untuk teman-teman non ASN,” kata MenpanRB.

Hal ini senada dengan pernyataan KemenpanRB dalam unggahan Instagram-nya, yang menyatakan bahwa MenpanRB terus mengupayakan alternatif terbaik untuk tenaga honorer.

“Menteri PANRB Azwar Anas terus mengupayakan alternatif terbaik untuk penyelesaian tenaga non-ASN dengan menyerap aspirasi dari berbagai pihak terkait,” tulis akun @kemenpanrb.

Dalam unggahan tersebut, KemenpanRB juga mengonfirmasi pertemuan MenpanRB dan Rieke Diah Pitaloka diadakan dalam rangka membahas solusi bagi pekerja di sektor pelayan publik non ASN.

Baca Juga: Tinggal Besok, Guru dan Kepsek Harus Segera Laksanakan Arahan Kemdikbud Ini Jika Tidak Ingin Dapat Konsekuensi

Hari ini Menteri Anas bertemu dengan Anggota Komisi VIII DPR RI Rieke Diah Pitaloka yang juga Ketua Konfederasi Rakyat Pekerja Indonesia untuk membahas solusi bagi para pekerja di sektor pelayan publik non-ASN,” tulis akun tersebut.

Terakhir, akun KemenpanRB mengajak para netizen untuk mendukung dan mendoakan agar berbagai upaya penyelesaian tenaga honorer dapat berjalan dengan baik.

Yuk, sama-sama kita dukung dan doakan agar beragam upaya penyelesaian tenaga non-ASN dapat berjalan dengan baik,” tulis akun tersebut.***




 

Editor: Egia Astuti Mardani

Sumber: Instagram @kemenpanrb


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x