Wah, Target 11 Ribu ASN akan Dipindah ke IKN? Dari Kementerian Apa Saja?

- 30 Januari 2023, 20:25 WIB
Ilustrasi. Target 11 Ribu ASN akan dipindahkan ke IKN, antara lain dari Kemenkeu, KemenPANRB, dan Kemendagri. Namun, masih menunggu persetujuan Presiden.
Ilustrasi. Target 11 Ribu ASN akan dipindahkan ke IKN, antara lain dari Kemenkeu, KemenPANRB, dan Kemendagri. Namun, masih menunggu persetujuan Presiden. /tangkapan layar YouTube BKD Jateng/

BERITASOLORAYA.com – Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menteri PANRB) Abdullah Azwar Anas menargetkan akan ada 11 ribu Aparatur Sipil Negara yang akan dipindahkan ke IKN.

“Jadi kemarin ada beberapa exercise, yang terakhir disesuaikan dengan tempat dan lokasi ini kurang lebih ada 11 ribu yang akan ditargetkan,” ungkap Anas.

Lalu, dari target 11 ribu ASN yang akan dipindahkan berasal dari kementerian apa saja?

Baca Juga: Jajanan Ciki Ngebul Cikibul Tuai Sorotan, Kenali Definisi, Efek, dan Pencegahan Bahaya Nitrogen Cair

Dilansir BeritaSoloRaya.com dari laman PMJ News pada 30 Januari 2023, Anas mengatakan bahwa ASN yang dipindahkan tidak berasal dari semua kementerian yang ada.

Melainkan kementerian prioritas atau yang memiliki tugas inti, seperti Kementerian Keuangan, Kementerian PANRB, serta Kementerian Dalam Negeri.

“Tidak semua kementerian akan pindah tapi terkait dengan deputi-deputi atau mereka yang memiliki tugas inti,” jelas Menteri PANRB. Namun, hal ini masih menunggu persetujuan dari Presiden Jokowi.

Sementara itu, dilansir dari Antara pada 29 Januari 2023, pemindahan ASN ke IKN yang memiliki konsep smart forest city akan dilakukan secara bertahap yang dimulai pada awal tahun 2024 sampai nanti 2029.

Pemindahan secara bertahap tersebut juga direncanakan dibagi menjadi beberapa klaster atau kelompok.

Halaman:

Editor: Egia Astuti Mardani

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x