Update CPNS dan PPPK 2023: Menteri PANRB Sebut Pelamar Ini Dapatkan Jalur Prioritas Diangkat Jadi ASN

- 2 Februari 2023, 21:07 WIB
Inilah info update terbaru seleksi CPNS dan PPPK tahun 2023 resmi dari Kementerian PANRB, ada pelamar jalur prioritas nih
Inilah info update terbaru seleksi CPNS dan PPPK tahun 2023 resmi dari Kementerian PANRB, ada pelamar jalur prioritas nih /

BERITASOLORAYA.com – Akhirnya info terbaru tentang seleksi CPNS dan PPPK tahun 2023 telah diungkapkan langsung oleh Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas.

Update info CPNS maupun PPPK tahun 2023 tersebut merupakan info yang ditunggu-tunggu sejumlah tenaga honorer maupun masyarakat umum.

Pemerintah kini telah mempersiapkan rekrutmen Calon Aparatur Sipil Negara  (CASN) tahun 2023 seiring dengan proses rangkaian seleksi CASN untuk tahun 2022 rampung.

Baca Juga: Selangkah Lagi, Peserta yang Lulus Seleksi Guru ASN PPPK 2022, Siap-Siap Dihadapkan dengan Dua Pilihan Ini

Menteri PANRB mengungkapkan bahwa tahun 2023 akan ada rekrutmen CASN yang melingkupi seleksi CPNS dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Adapun untuk seleksi CPNS 2023, Menteri PANRB menyebut bahwa pada seleksi tersebut akan dilakukan secara selektif dan terbatas.

Pada seleksi CPNS di tahun 2023 nanti ada kabar gembira dari Menteri PANRB untuk seluruh tenaga honorer atau non ASN maupun masyarakat umum.

Menteri PANRB mengungkapkan bahwa pada seleksi CPNS tahun 2023, tidak hanya untuk sekolah kedinasan saja melainkan juga akan dibuka untuk umum.

Baca Juga: Alhamdulillah, Tak Ada Pemberhentian Tenaga Honorer 2023, BKD Jatim: Non ASN Menjadi Dua Kategori

Halaman:

Editor: Kamaludin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x