PUPR Siapkan Tol Kartasura Klaten Dibuka untuk Lebaran 2023, Bersiap Mudik Tanpa Macet

- 1 Maret 2023, 11:07 WIB
Jalan tol Kartasura-Klaten akan dikebut pembangunannya oleh PUPR agar dapat digunakan untuk mudik Lebaran 2023
Jalan tol Kartasura-Klaten akan dikebut pembangunannya oleh PUPR agar dapat digunakan untuk mudik Lebaran 2023 /Instagram.com/@kemenpupr

BERITASOLORAYA.com - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat atau PUPR kini tengah ngebut pembangunan tol Kartasura-Klaten agar dapat digunakan sebagai jalur lalu lintas Lebaran 2023.

PUPR bersama bersama Badan Usaha Jalan Tol atau BJU tengah mengencangkan pembangunan tol Seksi 1 guna memecah kemacetan mudik Lebaran 2023.

Menurut menteri PUPR, jalan tol ini merupakan proyek besar untuk meningkatkan konektivitas dan perekonomian di kawasan segitiga emas Jogja, Solo, Semarang.

Baca Juga: Program Beasiswa Kominfo Ini Buka Kesempatan Emas bagi Putra-putri Terbaik Bangsa. Simak Infonya di Sini...

Nantinya, diharapkan dapat meningkatkan perekonomian regional Jawa Tengah dan Yogyakarta, mengingat Pulau Jawa merupakan pulau dengan kontribusi menghasilkan Produk Domestik Bruto atau PDB terbesar di Indonesia.

“Jalan tol ini sangat ditunggu masyarakat. Lebih dari 25 ribu kendaraan melintas Solo-Yogyakarta setiap harinya, sehingga sudah crowded, bahkan di periode tertentu sangat macet. Segera kita selesaikan supaya lalu lintas lancar,” ucap Basuki Hadimuljono.

Pembangunan jalan tol ini membentang sepanjang 96,57 km dan terdiri dari 3 seksi.

Baca Juga: Kaya Berjamaah, Laporan INAMPA Sebut Potensi Ekonomi Kemaritiman Indonesia Capai Rp18.000 Triliun per Tahun

Seksi 1 paket 1.1 Kartasura-Klaten 22,3 km, seksi 1 paket 1.2 Klaten-Purwomartani 20,08 km. Seksi 2 paket 2.1 Purwomartani-Monjali 9,43 km, paket 2.2 Monjali-Gamping 14 km. Paket 3 Seksi 3.1 Gamping-Wates 17,45 km, paket 3.2 Wates-Purworejo 13,32 km.

Halaman:

Editor: Dian R.T.L. Syam

Sumber: Instagram @kemenpupr


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x