Calon PPPK Tenaga Teknis Bersiap, Formasi yang Tersedia Mencapai Ratusan Ribu, Begini Penjelasan Menpan RB

- 18 Maret 2023, 13:50 WIB
Calon PPPK tenaga teknis
Calon PPPK tenaga teknis /Dok. Kemenpan RB

Baca Juga: Target Masih Kurang Sekitar 400 Ribu Guru PPPK, Honorer Bisa Santai Soal Formasi Banyak? Simak..

“Jadi untuk memfasilitasi tes PPPK yang dimulai hari ini di seluruh Indonesia tentu yang digunakan sama persis seperti yang digunakan tes CPNS, akuntabilitas, terkait transparansi kita jamin bahwa ini tidak ada bedanya,” ujar Imas Sukmariah.

Sementara untuk sistem penetapan formasi sendiri berdasarkan usulan kebutuhan PPPK tenaga teknis yang ditunjukkan oleh PPK dalam peta jabatan.

Selain dari peta jabatan, jumlah formasi yang dibutuhkan juga harus mempertimbangkan dari jumlah ASN yang telah mencapai batas usia pensiun.

Menpan RB, Azwar Anas mengatakan bahwa arahan dari Presiden Jokowi mengenai dua bidang yang harusnya menjadi prioritas utama dalam penerimaan tes CASN termasuk PPPK, akan segera dimatangkan.

Baca Juga: 1 Juta Tiket Kereta Tambahan Kini Sudah Bisa Dipesan. Pemudik Lebaran 2023 Harus Gercep Awas Kehabisan!

“Arahan Presiden RI, tenaga pendidikan dan kesehatan akan menjadi prioritas yang harus diselesaikan Kemenpan RB,” jelas Menpan Anas.

Azwar Anas pun melanjutkan, “Pada 2022 telah disiapkan 700 ribu formasi tetapi baru diserap daerah 400 ribu, sehingga akan kita buka lagi pada 2023”.

Pada kunjungannya ke Bengkulu untuk memantau pelaksanaan seleksi PPPK tenaga teknis tahun 2022, sebagaimana jasa tenaga honorer yang sudah sangat banyak bagi negara dalam pelayanan publik, Menteri Anas berharap agar mereka mendapat fasilitas yang nyaman dan memadai.

“Teman-teman non ASN yang mengikuti, selama ini telah banyak berkontribusi untuk negara. Sebagai bentuk terima kasih pemerintah maka semua pelaksanaan tes, tempatnya, fasilitasnya harus nyaman,” tegas Azwar Anas.***

Halaman:

Editor: Anbari Ghaliya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x