Peserta Seleksi Kompetensi PPPK Teknis 2022 di Daerah Ini Wajib Pakai Pita, Cek Ketentuan Selengkapnya

- 23 Maret 2023, 15:15 WIB
Ilustrasi peserta seleksi kompetensi PPPK Teknis 2022
Ilustrasi peserta seleksi kompetensi PPPK Teknis 2022 /Instagram.com/@bkngoidofficial

Terdapat beberapa dokumen persyaratan yang harus dibawa oleh peserta seleksi kompetensi PPPK teknis 2022 Kabupaten Grobogan, yaitu kartu peserta yang dicetak secara berwarna berukuran F4 atau HVS dari laman https://sscasn.bkn.go.id.

Peserta seleksi kompetensi PPPK Teknis 2022 Kabupaten Grobogan juga harus membawa KTP asli atau surat keterangan pengganti KTP yang masih berlaku saat pelaksanaan seleksi kompetensi PPPK Teknis 2022 Kabupaten Grobogan.

Dikutip BeritaSoloRaya.com dari situs BBKPPD Kabupaten Grobogan, peserta seleksi kompetensi PPPK Teknis 2022 Kabupaten Grobogan juga harus hadir berdasarkan ketentuan berikut ini.

Baca Juga: Kemnaker Berangkatkan 160 Peserta Magang ke Jepang Tanpa Dipungut Biaya

1. Peserta seleksi kompetensi PPPK Teknis 2022 Kabupaten Grobogan laki-laki harus memakai kemeja putih berlengan panjang, celana kain berwarna hitam bukan jeans, serta menggunakan pantofel hitam.

2. Bagi peserta seleksi kompetensi PPPK Teknis 2022 Kabupaten Grobogan perempuan harus memakai kemeja putih berlengan panjang, celana panjang atau rok berwarna hitam bukan jeans, menggunakan jilbab hitam jika berjilbab, serta mengenakan sepatu pantofel hitam.

3. Bagi peserta seleksi kompetensi PPPK Teknis 2022 Kabupaten Grobogan yang berlokasi di UNS Surakarta menggunakan pita di lengan kanan sesuai dengan pembagian sesi peserta.

Peserta sesi II menggunakan pita merah, sesi II menggunakan pita hijau sedangkan untuk ibu hamil atau peserta pascaoperasi ditambahkan pita kuning di bawah pita sesi.

4. Peserta seleksi kompetensi PPPK Teknis 2022 Kabupaten Grobogan menggunakan masker yang menutup hidung hingga dagu dengan masker 3 lapis.

Baca Juga: Syarat Kunci Jadi Kepala Sekolah Dipertanyakan, Ini Kata Ketua PGRI Jawa Tengah

Halaman:

Editor: Anbari Ghaliya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x