Masih Ada Kuota! Yuk Daftar Mudik Gratis Kemenhub 2023 dengan Kereta Api dan Kapal Laut, Klik Link Berikut…

- 25 Maret 2023, 23:42 WIB
Ilustrasi. Segera daftar program mudik gratis Kemenhub 2023 angkutan sepeda motor naik kereta api dan kapal laut. Link daftar ada di sini.
Ilustrasi. Segera daftar program mudik gratis Kemenhub 2023 angkutan sepeda motor naik kereta api dan kapal laut. Link daftar ada di sini. /

BERITASOLORAYA.com – Kuota mudik gratis Kementerian Perhubungan atau Kemenhub, khususnya pada program mudik angkutan sepeda motor gratis dengan kereta api dan kapal laut masih tersedia. Simak cara daftar mudik gratis yang ada di dalam artikel ini.

Memasuki awal bulan Ramadhan 1444 Hijriah, Kemenhub telah mengumumkan pembukaan program mudik gratis angkutan sepeda motor dengan kereta api dan kapal laut.

Untuk program mudik gratis angkutan sepeda motor dengan kereta api, Kemenhub menyediakan kuota hingga lebih dari 46 ribu penumpang dan lebih dari 10 ribu unit sepeda motor.

Baca Juga: Jadwal Cuti Bersama Lebaran 2023 Dimajukan? Siap-Siap Mudik di Tanggal-Tanggal Ini...

Namun, sejak dibuka pada tanggal 1 Maret 2023 hingga kini, jumlah total pendaftar program mudik gratis dengan kereta api ini baru mencapai angka 3.094 penumpang dan 1.994 motor.

Hal ini disampaikan oleh Djarot Tri Wardhono, Direktur Lalu Lintas Angkutan Kereta Api Ditjen Perkeretaapian dikutip BeritaSoloRaya.com dari laman InfoPublik.id.

Lebih lanjut, Djarot memaparkan beberapa hal baru dari program mudik gratis angkutan sepeda motor dengan kereta api yang digelar tahun ini.

Baca Juga: Siap-siap Mudik, Cuti Bersama Lebaran 2023 Dimajukan! Ini Tanggal Resmi dari Pemerintah

Perbedaan pertama adalah motor dan penumpang diangkut dengan kereta api yang sama yakni Kereta AC Ekonomi.

Kemudian, perubahan kedua adalah penerapan harga tiket yang relatif murah yakni berkisar Rp10 ribu sampai Rp20 ribu bagi penumpang sesuai jarak lintasan. Yang ketiga adalah adanya tambahan lintasan baru yakni lintas Cilegon – Semarang Tawang (Lintas Utara).

"Sebelumnya, hanya ada dua lintasan yaitu Lintas Tengah (Jakarta Gudang- Purwosari) dan Lintas Selatan (Kiaracondong - Purwosari)," ungkap Djarot dalam kegiatan Media Briefing bertema Persiapan Angkutan Lebaran Update Penyelenggaraan Program Mudik Gratis Kemenhub 2023 di Jakarta, pada Jumat, 24 Maret 2023.

Baca Juga: Mudik Gratis Pemprov Sumsel 2023: Buruan Cek Jadwal, Syarat Pendaftaran dan Rute Mudik

Sementara itu, sebagaimana program mudik gratis kereta api, kuota mudik gratis dengan kapal laut pun masih tersedia.

Plh. Dirjen Perhubungan Laut, Antoni Arif Priadi mengatakan bahwa sejak dibuka pendaftarannya pada 23 Maret 2023, hingga Jumat, 24 Maret 2023, jumlah pendaftar untuk keberangkatan 15 April 2023 tercatat 160 motor dan 352 orang.

Kemudian, untuk keberangkatan tanggal 17 April 2023, total pendaftar mencapai angka 776 motor dan 1.762 orang.

Kemudian, untuk perjalanan balik, dilaporkan bahwa jumlah pendaftaran untuk keberangkatan tanggal 25 April 2023 mencapai 253 motor dan 617 orang, dan untuk keberangkatan 28 April 2023, jumlah pendaftar sebanyak 710 motor dan 1.573 orang.

Baca Juga: Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta 2023: Buruan Cek Jadwal, Syarat dan Cara Daftar

Padahal, total kuota yang disediakan untuk program mudik gratis sepeda motor dengan kapal laut untuk arus mudik dan balik adalah mencapai 5.000 penumpang dan 2.500 sepeda motor.

Nah, untuk melakukan pendaftaran, Anda cukup melakukan registrasi secara online melalui link: https://mudikgratis.dephub. Pendaftaran program mudik gratis Kemenhub 2023 bisa dilakukan mulai 23 Maret - 5 April 2023 dengan verifikasi pendaftaran pada 25 Maret - 7 April 2023.

Sementara itu pendaftaran offline atau luring bisa dilakukan mulai 23 Maret – 16 April 2023 di Terminal Penumpang Nusantara Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta dan Gedung Cipta lantai dasar kantor Pusat Kementerian Perhubungan, Jl. Medan Merdeka Barat no.8 Jakarta Pusat.***


Editor: Egia Astuti Mardani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x