BERITA BAIK, Jalan Tol Cisumdawu Seksi 4 dan Seksi 6 Bakal Siap Beroperasi Awal Juni dengan Panjang Segini….

- 24 Mei 2023, 20:53 WIB
Jalan tol Cisamdawu bakal siap di awal bulan Juni, usai Menteri PUPR sempat menjanjikan jalan tol ini bakal siap di akhir Mei 2023.
Jalan tol Cisamdawu bakal siap di awal bulan Juni, usai Menteri PUPR sempat menjanjikan jalan tol ini bakal siap di akhir Mei 2023. /instagram.com/@pupr_bpjt

BERITASOLORAYA.com - Akhir-akhir ini banyak proyek jalan tol yang dibangun dan diselesaikan oleh pemerintah, salah satu contohnya yakni jalan tol Cisumdawu.

Kementerian PUPR menjelaskan bahwa, jalan tol Cisumdawu akan segera diselesaikan dan dapat dipergunakan secepatnya.

Melalui instagram @kemenpupr, BeritaSoloRaya.com melansir informasi bahwa Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono telah mengimbau agar penyelesaian konstruksi jalan tol dapat selesai dengan segera.

Seksi 4, yakni Cileunyi - Sumedang - Dawuan dengan jalan tol seksi 6, yaitu Cimalaka - Dawuan yang memiliki panjang 29,3 km direncanakan bakal selesai pada awal Juni 2023 nanti.

Seusai jalan tol kedua seksi ini selesai, jalan tol Cisumdawu sudah dapat dilalui dan beroperasi bagi seluruh rakyat sekitarnya dengan jarak sepanjang 62 km.

Baca Juga: SEGERAKAN! Pemerintah Daerah Wajib Ikuti 2 Aturan dari Kemenpan RB Berikut Ini, Singgung Gaji dan Tunjangan…..

Menurut yang dipaparkan oleh Menteri PUPR sendiri, jalan tol Cisumdawu ini adalah proyek yang sangat ditunggu-tunggu pengoperasiannya.

“Jalan tol Cisumdawu ini merupakan proyek strategis nasional yang mana sudah ditunggu oleh masyarakat,” ungkap Basuki Hadimuljono “Segera operasionalkan dengan masih memprioritaskan kualitas, keamanan, serta estetika.”

Selain itu, ruas tol dari jalan tol Cisumdawu bakal digunakan untuk tujuan mendukung sistem operasional Bandara Kertajati.

Halaman:

Editor: Maulida Cindy Magdalena


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x