Benarkan Tahun 2023 ada Kenaikan Gaji PNS? Simak Tanggapan Anggota II DPR RI Berikut Ini

- 2 Juni 2023, 07:01 WIB
Anggota Komisi II DPR RI Guspardi Gaus memberikan respon terhadap rencana kenaikan gaji PNS
Anggota Komisi II DPR RI Guspardi Gaus memberikan respon terhadap rencana kenaikan gaji PNS /Eno/nr/DPR
BERITASOLORAYA.com - Sebelumnya, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Abdullah Azwar Anas bersama Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menyampaikan tentang rencana kenaikan gaji PNS atau Pegawai Negeri Sipil.

Usulan kenaikan gaji PNS disampaikan Anas dalam Rakornas Pelaksanaan Anggaran 2023 di Kementerian Keuangan (Kemenkeu), Jakarta, Rabu 17 Mei 2023.

Anggota Komisi II DPR RI Guspardi Gaus memberikan respon positif terkait rencana usulan kenaikan gaji Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang disampaikan oleh Anas selaku MenpanRB.

Baca Juga: NIK NISN Terdaftar di pip.kemdikbud.go.id Tapi BLT PIP 2023 Belum Cair, Cek Daftar Pencairan Terbaru Disini

“MenPAN-RB mengusulkan itu wajar saja, nggak ada masalah. Apalagi sudah sekian lama tidak naik,” kata Guspardi Gaus dalam keterangan tertulis.

Diketahui bahwa terakhir kali PNS mendapatkan kenaikan gaji adalah tahun 2019, sebesar 5%. Berdasarkan hitungan tersebut, sudah empat tahun secara berturut-turut tidak ada kenaikan gaji lagi bagi PNS.

Sementara itu, menurut Guspardi, kenaikan gaji PNS layak diberikan karena adanya inflasi dan kenaikan harga barang di lapangan.

Guspardi menyebut jika Menteri PAN-RB pasti sudah melakukan kajian tentang kesejahteraan PNS dengan kenaikan gaji yang sudah ditinjau dari berbagai aspek.

Baca Juga: ASTAGA, Jadi Ini Biang Kerok yang Buat Banyak Honorer Susah Jadi ASN, Pemda: Udah Penyakit Lama !

Halaman:

Editor: Anbari Ghaliya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x