SEA Games 2022: Timnas Indonesia U-23 vs Vietnam U-23 Diprediksi Ketat, Shin Tae Yong Optimis

- 6 Mei 2022, 21:10 WIB
Pelatih Kepala Timnas Indonesia Shin Tae-yong /pssi.org
Pelatih Kepala Timnas Indonesia Shin Tae-yong /pssi.org /

BERITASOLORAYA.com - Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong optimis Indonesia raih poin penuh saat lawan Vietnam pada laga pembuka SEA Games 2021 yang bertempat di Stadion Viet Tri, Phu Tho, pada Jumat 6 Mei 2022.

Laga Timnas Indonesia U-23 vs Vietnam U-23 tersebut diprediksi akan berlangsung ketat dan menarik.

Pelatih Shin Tae-yong juga menyatakan kondisi semua pemain Timnas Indonesia U-23 dalam kondisi baik dan siap untuk berjuang mendapatkan poin maksimal melawan tim tuan rumah yakni Vietnam U-23 pada SEA Games nanti.

Baca Juga: Ustadz Yusuf Mansur Beri Tanggapan Tentang Video Viral Ambil Barang Tanpa Bayar

"Pemain dalam kondisi bagus dan siap bekerja keras menghadapi Vietnam. Kami harap pemain fokus, disiplin dan berjuang maksimal demi meraih kemenangan," ucap Shin Tae-yong saat sesi jumpa wartawan, Kamis 5 Mei 2022. Dikutip BeritaSoloRaya.com melalui Instagram @pssi

Pelatih Shin Tae Yong juga menyampaikan jika pemain Vietnam pun terbilang tim yang bagus, apalagi Pelatih Vietnam yang saat ini yakni Park Hang-seo merupakan seniornya dulu.

"Sejak saya melatih Indonesia, sudah dua kali menghadapi Vietnam. Secara kemampuan Vietnam tim yang bagus, apalagi ada senior saya yang melatih (Park Hang-seo),” ucap Shin Tae-yong.

Baca Juga: Kepadatan Arus Balik Idul Fitri Lebaran 1443 H Tahun 2022 Diantisipasi Pemerintah, Berikut Penjelasannya 

Sementara itu, Shin Tae-yong tetap akan optimis karena pemain Timnas Indonesia U-23 saat ini juga diperkuat oleh beberapa pemain yang bermain di luar negeri. Hal ini memberikan pengalaman yang baik untuk dibagi ke rekan-rekannya di tim.

Halaman:

Editor: Anbari Ghaliya

Sumber: Instagram @pssi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x