Tunjukkan Mental Pantang Menyerah dari Perlawanan Sengit Torino, Massimiliano Allegri Sanjung Tinggi Juventus

- 1 Maret 2023, 11:45 WIB
Pelatih Juventus Massimiliano Allegri.
Pelatih Juventus Massimiliano Allegri. /Massimo Pinca/Reuters

 

BERITASOLORAYA.com - Massimiliano Allegri menyanjung tinggi Juventus atas kedewasaan mereka kala mampu membenamkan perlawanan Torino. Pelatih asal Italia itu juga memuji anak asuhnya yang tetap menunjukkan semangat untuk memenangkan pertandingan meski sempat tertinggal dua kali.

Juventus mengembalikan kedudukan atas Torino dalam laga bertajuk Derbi Turin pada pekan ke-24 Liga Italia musim 2022/2023. Berduel di Allianz Stadium pada Rabu, 1 Maret 2023 dini hari WIB, Danilo dan kawan-kawan menang 4-2.

Juventus kebobolan tepatnya pada detik ke-90 pertama dan tertinggal 2-1. Namun, berhasil menyeimbangkan skor menjadi 2-2 di babak pertama.

Baca Juga: Kabar Gembira Nasib Tenaga Honorer, Pegawai Kontrak dan PTT Jadi ASN Kembali Diperjuangkan Pemerintah, Horee!

Kendati Torino terus mendominasi bola di babak kedua, Juventus berhasil memanfaatkan situasi bola mati dengan sundulan Gleison Bremer dan Adrien Rabiot untuk mengubah papan skor menjadi 4-2.

Berkat hasil positif ini, Bianconeri semakin mendekati papan atas dengan torehan angka 35 poin, hanya terpaut enam poin dari Atalanta yang bercokol di batas zona Eropa. Sementara untuk Torino, mereka masih tak beranjak dari posisi ke-9 klasemen sementara Serie A dengan raihan 31 poin.

Kegembiraan Allegri atas Kedewasaan Juventus

Baca Juga: PUPR Siapkan Tol Kartasura Klaten Dibuka untuk Lebaran 2023, Bersiap Mudik Tanpa Macet

Seusai peluit panjang, Allegri mengaku gembira atas penampilan anak asuhnya yang tampil ngotot meski sempat tertekan. Pelatih berusia 55 tahun itu juga mengungkapkan walau timnya tertinggal dua kali, para penggawa si Nyonya Tua tidak terlihat panik dan tetap berjuang mencari kemenangan.

Halaman:

Editor: Dian R.T.L. Syam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x