Mantan Bintang Real Madrid, Mesut Ozil Umumkan Pensiun karena Punya Riwayat Cedera

- 23 Maret 2023, 13:08 WIB
Mesut Ozil
Mesut Ozil /Instagram @m10_official

BERITASOLORAYA.com - Kabar mengejutkan terdengar di awal Bulan Ramadhan. Salah satu bintang sepak bola dunia, Mesut Ozil umumkan pensiun dari dunia sepak bola. Mantan bintang Real Madrid tersebut umumkan pensiun pada umur ke 34 tahun dan  telah berkarir di dunia sepak bola selama 17 tahun lamanya. Pemain asal Jerman dari keturunan Turki ini sempat mencicipi beberapa klub ternama di Eropa.

Di antaranya adalah Schalke 04 (2006-2008), Werder Bremen (2008-2010), Real Madrid (2010-2013) dan Arsenal (2013-2021).

Dikutip BeritaSoloRaya.com dari akun Twitter miliknya @m10, Mesut Ozil mengumumkan kabar pensiun dirinya. “Halo semuanya. Setelah melalui pertimbangan yang matang, saya umumkan kabar pensiun saya dari dunia sepak bola profesional,” ucapnya.

Baca Juga: Hanya Sekolah dengan Kriteria ini yang Dapat Cairan Dana BOS Tahun 2023 

Menurut Mesut Ozil, ia memutuskan untuk gantung sepatu dikarenakan cedera yang dideritanya selama berminggu-minggu yang tak kunjung sembuh.

Saya memiliki karir yang hebat sebagai pemain sepak bola selama 17 tahun terakhir dan saya bersyukur akan hal itu," katanya.

"Tetapi saya juga mengalami beberapa cedera dalam minggu dan beberapa bulan terakhir. Semakin jelas bahwa ini saatnya untuk meninggalkan panggung sepak bola,” lanjut Mesut Ozil.

Mesut Ozil ternyata mempunyai riwayat beberapa cedera sejak beberapa tahun lalu seperti cedera punggung, ankle, paha dan sebagainya.

Halaman:

Editor: Anbari Ghaliya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x