Penyebab Jari Son Heung-min Terkilir Sebelum Laga Semifinal Korea Selatan vs Yordania di Piala Asia 2023

- 15 Februari 2024, 21:32 WIB
Son Heung-min
Son Heung-min /

"Saya meminta maaf kepada banyak orang yang kecewa pada saya. Saya sangat menyadari betapa besarnya investasi penggemar terhadap saya sebagai pemain. Mulai sekarang, saya akan berusaha mendukung para pemain senior dan menjadi pemain dan pribadi yang lebih baik," tulis Lee menambahkan.

Kekalahan dari Yordania benar-benar di luar dugaan, Korea Selatan berada di peringkat 64 di atas mereka dan dinilai sebagai tim terbaik ketiga di Asia.

Setelah kekalahan telak mereka melawan Yordania, Pelatih Korea Selatan Jurgen Klinsmann mengungkapkan dia tidak akan mengundurkan diri dari perannya.

"Saya tidak berencana melakukan apa pun. Saya berencana menganalisis turnamen ini, pergi bersama tim kembali ke Korea dan kemudian berbicara dengan federasi tentang apa yang baik dan apa yang tidak begitu baik di turnamen itu,” kata Klinsmann.

Sedangkan Son telah kembali ke skuad Tottenham untuk bertanding melawan Brighton pada kelanjutan Liga Inggris Sabtu, 10 Februari 2024.  Pemain berusia 31 tahun itu masuk sebagai pemain pengganti di babak kedua untuk membantu Spurs bangkit dari ketertinggalan.

Tottenham naik kembali ke posisi empat besar Liga Inggris. Pasukan Ange Postecoglou akan bertanding lagi mereka menjamu Wolves akhir pekan ini.***

Halaman:

Editor: Egia Astuti Mardani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x