Bagaimana Nasib MotoGP Setelah Ditinggal Valentino Rossi?

- 9 Maret 2023, 14:06 WIB
Mantan pembalap MotoGP Valentino Rossi
Mantan pembalap MotoGP Valentino Rossi /Instagram.com/@valeyellow46

BERITASOLORAYA.com - Bagi Anda penggemar MotoGP era 2000-an maka akan sepakat bahwa Valentino Rossi adalah wajah yang merepresentasikan MotoGP. Bahkan bagi masyarakat awam, sebutan penonton acara MotoGP adalah ‘nonton Rossi’.

Bahkan satu dekade kemudian di era 2010-an ketika Marc Marquez begitu merajai event ini, nama Valentino Rossi masih tetap berkibar kencang. Bahkan kita tahu bahwa Marc dan Rossi adalah rival yang membuat tontonan MotoGP ini semakin menarik. Untuk lebih tahu tentang rivalitas The Baby Alien X The Doctor bisa Anda lihat di sini.

Pada akhir musim 2021, Valentino Rossi resmi dari pensiun dari ajang balapan MotoGP. Usianya yang sudah kepala 4 membuatnya tidak kompetitif lagi untuk tetap menjadi pembalap.

Baca Juga: HORE! Dana Kesejahteraan Ini Bakal Didapatkan PNS yang Telah Memasuki Masa Pensiun, Apa Saja?

“MotoGP berada di awal era baru tanpa kepribadian paling populernya, Valentino Rossi, tetapi akan dibangun kembali dengan bintang-bintang muda,” kata Luca Marini, saudara laki-laki Valentino Rossi.

Tahun 2023 akan menjadi musim kedua tanpa Valentino Rossi, juara MotoGP tujuh kali yang ketenarannya menembus batas melebihi pembalap mana pun dalam sejarah motor sport.

Bahkan pada tahun 2021 lalu terdapat keluhan tentang sulitnya menjual tiket MotoGP setelah kepergian Valentino Rossi. Hal tersebut diungkapkan oleh penyelenggara gelaran di Sirkuit Mugello, Italia.

Baca Juga: 5 Manfaat Mengonsumsi Singkong untuk Kesehatan, Upaya Murah Meriah Bisa Sehat, Yuk Simak!

Sejak itu, Francesco Bagnaia yang tahun lalu menjadi juara MotoGP akan dipasangkan dengan Enea Bastianini musim ini. Dua pembalap Italia muda tersebut diharapkan akan menarik massa yang mewakili merek terbesar Italia.

Halaman:

Editor: Dian R.T.L. Syam

Sumber: Crash.net


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x