7 Tips Hemat BBM saat Perjalanan Mudik Lebaran 2023, Salah Satunya Perhatikan Jenisnya!

- 12 April 2023, 12:00 WIB
Ilustrasi tips hemat BBBM
Ilustrasi tips hemat BBBM /Pertamina Retail



BERITASOLORAYA.com - Perjalanan mudik atau perjalanan jarak jauh menjadi sebuah tantangan tersendiri. Hal ini dikarenakan perlu adanya persiapan baik dari pengendara maupun mobil itu sendiri, serta bagaimana menghemat BBM untuk perjalanan jarak jauh agar biaya mudik tidak membengkak. Apalagi menjelang musim mudik Lebaran 2023 yang sebentar lagi.

Sehingga, banyak yang mencari tahu tentang bagaimana menghemat BBM bagi kendaraan Anda ketika melakukan perjalanan jarak jauh.

Menghemat BBM dalam perjalanan jarak jauh memang dibutuhkan. Terlebih, biaya pembelian BBM terutama jarak jauh mempengaruhi biaya pengeluaran untuk mudik.

Baca Juga: 5 Manfaat Mobil Mempunyai Fitur Hill Start Assist. Nomor 3 Bikin Bahagia

Artikel ini membahas tips bagaimana menghemat BBM ketika melakukan perjalanan jauh. Tips menghemat BBM ini bisa membantu Anda untuk menghemat keuangan sekaligus menikmati perjalanan mudik, seperti dilansir BeritaSoloRaya.com dari berbagai sumber.

1. Rencanakan Perjalanan

Ada baiknya rencanakan waktu mudik dengan seksama. Anda bisa menuliskan dengan singkat kapan waktu yang tepat untuk memulai perjalanan dan kapan waktu untuk beristirahat.

Hal ini untuk menghindari konsumsi BBM yang berlebih ketika Anda memilih melakukan perjalanan mudik pada jam-jam sibuk, seperti pada hari terakhir Anda bekerja sebelum libur Lebaran misalnya.

Jika pilihan waktu melakukan perjalanan pada hari terakhir, bisa dipastikan Anda akan terjebak oleh kepadatan kendaraan dan Anda akan mengeluarkan dana tambahan karena konsumsi BBM akan semakin boros.

Halaman:

Editor: Anbari Ghaliya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x