Mendikbud Beberkan 3 Poin Ini di Hadapan 200 Perwakilan Guru, Tentang Nasib Honorer dan Kesejahteraan

- 5 Desember 2022, 08:46 WIB
Ilustrasi. 3 Poin penting Mendikbud Nadiem Makarim tentang kesejahteraan guru dan nasib honorer
Ilustrasi. 3 Poin penting Mendikbud Nadiem Makarim tentang kesejahteraan guru dan nasib honorer /tangkapan layar Instagram @ditjen.gtk.kemdikbud/

BERITASOLORAYA.com – Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim mengadakan dialog dengan 200 perwakilan guru se-Indonesia.

Dalam dialog tersebut, Mendikbud Nadiem berbicara di hadapan 200 perwakilan guru yang terhimpun dalam organisasi profesi Ikatan Guru Indonesia (IGI).

Dilansir BeritaSoloraya.com dari media sosial resmi Ditjen GTK Kemdikbud, dialog dengan 200 perwakilan guru ini berlangsung di Kantor Kemendikbudristek, Jakarta, pada 25 November 2022 lalu.

Baca Juga: Semua Guru Harus Tahu, Kemdikbud Adakan Program Gratis Ini Mulai 5 sampai 8 Desember 2022, Cek Selengkapnya

Di hadapan 200 perwakilan guru se-Indonesia, Mendikbud menyampai beberapa poin penting mengenai kesejahteraan guru dan nasib guru honorer.

Berikut ini 3 poin penting yang disampaikan secara langsung oleh Mendikbud Nadiem Makarim di hadapan 200 perwakilan guru se-Indonesia.

1. 600 Ribu Guru Honorer Diangkat jadi ASN PPPK

Mendikbud menerangkan bahwa salah satu terobosan yang telah diluncurkan Kemdikbud mengenai kesejahteraan guru adalah diangkatnya 600 ribu guru honorer menjadi ASN PPPK.

“Tahun ini lebih dari 600 ribu guru honorer telah diangkat sebagai ASN PPPK,” kata Mendikbud.

Halaman:

Editor: Egia Astuti Mardani

Sumber: Instagram @ditjen.gtk.kemdikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x