Kemendikbud Umumkan Pembukaan Batch 4 Magang dan Studi Independen Bersertifikat di SEAMEO BIOTROP

- 7 Maret 2023, 18:54 WIB
Program magang bersertifikat Kampus Merdeka Batch 4 SEAMEO BIOTROP
Program magang bersertifikat Kampus Merdeka Batch 4 SEAMEO BIOTROP /Dok. Kemdikbud

BERITASOLORAYA.com - Magang dan Studi Independen Bersertifikat atau yang biasa disingkat MSIB merupakan suatu lembaga regional yang berada di bawah struktur Sekretaris Jenderal Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan atau Sekjen Kemendikbud.

MSIB Batch 4 resmi dibuka pada bulan Maret tahun 2023 dan dikabarkan baru saja menyelenggarakan kegiatan Onboarding pada Rabu, 1 Maret 2023.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh sejumlah 61 mahasiswa peserta MSIB dari berbagai universitas di Indonesia, para mentor serta pengajar dari SEAMEO BIOTROP dan juga seluruh perwakilan dari tiap-tiap universitas peserta magang.

Baca Juga: Cair Bulan Ini, Maret 2023, Inilah Cara Cek Penerima Bansos PKH Tahap 1, Simak Selengkapnya...

SEAMEO BIOTROP adalah pusat regional di bidang tropika yang memiliki tujuan dalam mengatasi isu-isu terkait biologi tropika di negara wilayah Asia Tenggara melalui sains Pendidikan, peningkatan kapasitas dan diseminasi informasi.

SEAMEO sendiri merupakan singkatan dari South Asean Minister Education Organization.
SEAMEO didirikan pada tahun 1965 dengan tujuan guna membangun kerja sama dalam bidang pendidikan, ilmu pengetahuan dan kebudayaan pada wilayah-wilayah tersebut.

Sementara BIOTROP merupakan singkatan dari Southeast Asian Regional Centre for Tropical Biology yang berarti sebuah lembaga regional yang fokus dan cenderung bergerak di bidang penelitian, seminar, pelatihan dan diseminasi hasil biologi tropika.

Dalam acara sambutan, Direktur SEAMEO BIOTROP, Zulhamsyah Imran mengatakan harapannya agar mahasiswa dapat menjadikan program ini sebagai sebuah wadah untuk menggali wawasan serta ilmu pengetahuan.

Baca Juga: BREAKING NEWS: Ricky Ariansyah tak Sadarkan Diri setelah Mencatatkan Skor di Akhir Laga PSIS vs Madura United

Halaman:

Editor: Anbari Ghaliya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x