Mundur jadi Pengacara Doddy Sudrajat, Sunan Kalijaga: Klarifikasi dan Merasa Dijebak

- 29 Desember 2021, 21:45 WIB
Pengacara Sunan Kalijaga (Kanan)
Pengacara Sunan Kalijaga (Kanan) /Instagram/@lambeturah_official/
 
BERITASOLORAYA.com – Mundurnya Sunan Kalijaga jadi pengacara Doddy Sudrajat, tampaknya menjadi headline di berbagai media dan pembicaraan para netizen pengguna media sosial.
 
Sunan Kalijaga, pengacara yang sering tampil saat kasus viral ini, memberikan klarifikasi yang diduga jebakan Doddy Sudrajat ketika melakukan konferensi pers beberapa waktu yang lalu.
 
Tidak hanya klarifikasi, Sunan Kalijaga juga memberikan tanggapan atas mundurnya dia menjadi pengacara Doddy Sudrajat.
 
 
Dalam kanal YouTube Intens Investigasi Sunan Kalijaga memberikan pernyataan bahwa dirinya tidak berpikir saat Doddy Sudrajat melakukan hal seperti itu kepada dirinya.
 
“Saya ketika konferensi pers juga tidak berpikir bahwa Doddy Sudrajat mau menyudutkan atau menjebak dirinya karena saya merasa dia adalah klien saya,” ujar kembali Sunan Kalijaga dalam kanal YouTube Intens Investigasi yang dikutip oleh BeritaSoloRaya.com.
 
Sunan Kalijaga mengungkapkan juga dia terbawa emosi saat konferensi pers tersebut karena melihat video yang ditampilkan Doddy Sudrajat sangat meyakinkan.
 
 
"Tidak dipungkiri, mungkin saya sedang terpancing emosi melihat video yang diperlihatkan oleh klien saya, Doddy Sudrajat melalui telepon selulernya,” kata Sunan Kalijaga.
 
"Di konferensi pers itu, saya hanya berpikir bahwa video tersebut tidak baik untuk mental anak dan tidak baik juga ditiru masyarakat,” sambung Sunan Kalijaga dalam kanal YouTube Intens Investigasi.
 
Setelah konferensi pers itu viral dan menjadi pembicaraan netizen di media sosial. Para netizen menduga bahwa Sunan Kalijaga tidak melakukan pengecekan terlebih dahulu terhadap video yang diperlihatkan oleh Doddy Sudrajat.
 
 
Sunan Kalijaga dalam kanal Youtube Intens Investigasi mengaku bahwa dirinya memang tidak mau tahu asal usul video tersebut. Hal ini disebabkan dirinya hanya ingin menjadi jembatan penengah agar kedua keluarga yang berseteru dapat segera diselesaikan dengan cepat dan baik.
 
“ Saya memang tidak perlu mengungkit, tidak perlu bertanya, nanti bisa menjadi panjang, takut ada yang merasa kebakar emosinya, saya tidak mau itu terjadi,” ujar Sunan Kalijaga kembali.
 
Tidak hanya itu, Sunan Kalijaga juga mengaku bahwa dirinya menemui Haji Faisal, Ayah dari Almarhum Bibi Ardiansyah. Dia mengatakan kembali bahwa pertemuan dengan Haji Faisal sebatas membahas terkait saat ini dan ke depannya nanti.
 
 
“ Saya datang dan hadir silaturahmi ini enggak mau ngomongin yang sudah terjadi, jika ngomongin yang sudah terjadi pasti bapak Haji Faisal sakit hati, begitu juga Pak Doddy Sudrajat,” ujar Sunan Kalijaga pada kanal tersebut.
 
Sunan Kalijaga juga menyatakan bahwa dirinya memang tidak melakukan peninjauan ulang pada video tersebut. Dia mengaku hal tersebut sebagai ketidaksengajaan dan meminta maaf secara langsung kepada keluarga Haji Faisal saat bersilaturahmi.
 
“ Saya merasa semua orang ada khilafnya. Kekhilafan sudah saya sampaikan langsung kepada Pak Faisal dan ibu saat silaturahmi. Saya tidak perlu meminta maaf kepada netizen ataupun masyarakat,” ujar Sunan Kalijaga kembali.
 
 
Tidak hanya itu, pada kanal Youtube Intens Investigasi, Sunan Kalijaga mengatakan bahwa dia sudah tidak berkapasitas sebagai kuasa hukum siapa pun, termasuk Doddy Sudrajat.
 
"Yang dapat saya pastikan, saya sudah tidak lagi berkapasitas menjadi kuasa hukum siapa pun dan juga tidak perlu menyampaikan hal terkait dengan persoalan pak Doddy dan Pak Faisal,” imbuhnya kembali.
 
Sunan Kalijaga mengatakan bahwa dengan klarifikasi dan mundurnya saya jadi pengacara Doddy Sudrajat, saya tetap menjalankan silaturahmi baik Haji Faisal ataupun Doddy Sudrajat.***

Editor: Inung R Sulistyo

Sumber: YouTube Intens Investigasi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah