Reza Rahadian Ceritakan Kejadian Dibalik Layar Layangan Putus: Gue Peluk Putri

- 8 Januari 2022, 13:46 WIB
Perankan 'Aris' dalam Layangan Putus, Ternyata Segini Honor Yang Diterima Reza Rahardian
Perankan 'Aris' dalam Layangan Putus, Ternyata Segini Honor Yang Diterima Reza Rahardian /YouTube Boy William/



BERITASOLORAYA.com
 - Layangan Putus menjadi salah satu web series Indonesia yang saat ini sedang digandrungi. Pasalnya, cerita yang diangkat relate dengan kehidupan.

Diantara pemain Layangan Putus adalah Reza Rahardian sebagai Aris, Putri Marino sebagai Kinan, Anya Geraldine sebagai Lydia, serta beberapa pemain lainnya.

Reza Rahadian sebagai Aris dalam Layangan Putus, secara tersirat berwatak antagonis. Namun, pengemasan dan pembawaan karakter dilakukan secara implisit.

Baca Juga: 10 Tanda Berat Badan Alami Penurunan, Ada yang Sudah Kamu Alami?

Terkait hal tersebut, dalam podcast Boy William, sesi DrinksWithBoy, Reza mengungkap dibalik layar atau Behind The Scene Layangan Putus, yang diunggah pada Jumat, 7 Januari 2022.

Awal pembicaraan Boy mengatakan bahwa Layangan Putus, termasuk salah satu web series Indonesia yang populer. Berbagai kalangan, mulai ibu-ibu hingga anak kuliahan.

"Layangan Putus is the number one, hits web series yang ada di Indonesia. Mau ibu-ibu, bapak-bapak, mau anak kuliahan," ujarnya.

Baca Juga: Di balik Layar Layangan Putus, Reza Rahadian : Kita nggak Ada yang Ngobrol

Reza menjawab bahwa dirinya terkejut. Ia mengatakan bahwa sebenarnya, kisah yang dimainkan berhubungan dengan kehidupan nyata.

"I was surprise, gue berpikir awalnya ini cerita yang relate iya, tapi kan udah banyak sebenarnya," ujarnya.

Boy penasaran tentang dibalik layar Layangan Putus. Hal tersebut ditanyakan kepada Reza, soal kejadian yang sebenarnya.

Baca Juga: Ini Dia Prinsip Hidup yang Cocok untuk Ditiru, Nomor 5 Bikin Tambah Semangat

Reza menjawab bahwa saat terdapat adegan yang serius seringkali para pemain hanya diam satu sama lain. Namun, setelah selesai mereka berpelukan.

"Kalau kita lagi eksekusi adegan yang serius, kita tidak ada yang ngobrol. Jadi diem-dieman. Jadi adegan yang nangis atau apa, begitu udah cut kita pelukan aja," ujarnya.

Ia menambahkan bahwa dirinya, memeluk Putri Marino. Hal tersebut, sebab Putri yang terkadang masih terbawa suasana emosional saat syuting.

Baca Juga: Lirik dan Makna Lagu Sahabat Dulu - Prinsa Mandagie, Ost. Serial Drama Layangan Putus

"Gue peluk Putri, karena dia masih nangis, masih terbawa suasana habis itu sudah," tambahnya.

Namun, ketiganya, Reza Rahadian, Putri Marino dan Anya Geraldine, setelah syuting cenderung memiliki aktivitas masing-masing.

"Tapi biasanya adegan emosional cenderung habis cut, gue kemana, putri kemana, Anya kemana," ucapnya.

Baca Juga: Lirik dan Makna Lagu Sahabat Dulu - Prinsa Mandagie, Ost. Serial Drama Layangan Putus

Boy lalu mempertanyakan hubungan ketiganya. Reza menjawab, hubungan mereka baik, dan berteman.

Sebagai tambahan, selain menjadi web series terkenal. Saat ini, banyak sekali yang membuat parodi tentang Layangan Putus.

Beberapa diantara mereka, merupakan dari kalangan artis, selebgram serta masyarakat. Selain itu, ada juga yang membuat surat terbuka terkait Layangan Putus.

Baca Juga: Seberapa Penting Kedekatan antara Suami dan Istri? Begini Jawaban Buya Yahya

Artis yang tampak membuat parodi, seperti Denny Cagur dan istri, Ivan Gunawan, dan beberapa yang lain.***

Editor: Maulida Cindy Magdalena

Sumber: YouTube BW


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x