Guru Besar UI Ungkap 3 Cara Cegah Penularan Varian Baru Covid-19 dari Luar Negeri

- 21 Mei 2021, 14:55 WIB
Ilustrasi pemeriksaan Covid-19 di bandara. Berikut 3 cara cegah penularan varian baru Covid-19 dari luar negeri menurut Guru Besar Kedokteran UI, Prof. Tjandra Yoga Aditama.
Ilustrasi pemeriksaan Covid-19 di bandara. Berikut 3 cara cegah penularan varian baru Covid-19 dari luar negeri menurut Guru Besar Kedokteran UI, Prof. Tjandra Yoga Aditama. /ANTARA FOTO/REUTERS/Ahmed Yosri/aww.

Menurut dokter spesialis pulmonologi dan kedokteran respirasi (paru) RSUP Persahabatan, Dr. dr. Erlina Burhan, jika iya, maka virus tersebut masuk dalam variants of concern atau perhatian khusus.

"Tiga hal ini, item yang diaplikasikan kalau satu varian ada. Kalau salah satu ada maka masuk ke variants of concern,” ujar Erlina Burhan.

Baca Juga: Rumah Baru Maia Estianty Kelewat Mewah, El Rumi Bandingkan dengan Milik Ahmad Dhani: Panas Banget

“Jadi, semakin banyak infeksi pada suatu populasi, semakin banyak penularan, maka copy paste virus selalu ada artinya potensi mutasi akan terus meningkat," ujarnya.

Menurut Prof. Tjandra Yoga Aditama, salah satu cara mencegah varian baru Covid-19 tersebut adalah menekan penularan pada masyarakat.

Di antara caranya adalah dengan menerapkan protokol kesehatan seperti menjaga jarak, mengenakan masker, melakukan vaksinasi, dan sebagainya.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 21 Mei 2021: Benarkah Elsa Positif Hamil Anak dari Riki?

3 cara cegah penularan varian baru Covid-19 dari luar negeri

Tjandra Yoga Aditama menuturkan ada 3 cara mencegah penularan varian baru Covid-19 dari luar negeri yaitu

1.    Memeriksa semua orang yang datang ke Indonesia.
2.    Meningkatkan test whole genome sequencing
3.    Meningkatkan test surveilans di komunitas serta di fasilitas kesehatan.***

Halaman:

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah