Yoga Dalam Air? Ternyata Banyak Manfaatnya Loh...

- 8 November 2021, 18:26 WIB
Gerakan dan pose Yoga tertentu mampu menyehatkan jantung.
Gerakan dan pose Yoga tertentu mampu menyehatkan jantung. /StockSnap/pixabay

BERITASOLORAYA.com - Yoga adalah olah raya yang banyak digandrungi oleh berbagai kalangan masyarakat belakangan ini. Banyak orang melakukan olah raga ini guna mendaparkan tubuh yang lebih fit, serta juga jiwa yang lebih tenang.

Selain memiliki banyak manfaat, ternyata yoga juga memiliki banyak jenisnya juga. Salah satunya adalah Yoga Air.

Melakukan yoga dengan cara memasukkan sebagian atau seluruh tubuh ke dalam air itulah yang disebut dengan Yoga Air.

Baca Juga: Konten Gaib Berkeliaran Pasca Kematian Vanessa Angel, Melly Goeslaw Gusar.

Dikutip dari topskor.pikiran-rakyat.com yang berjudul 5 Manfaat Berlatih Yoga di Dalam Air, di Antaranya Membakar Lemak.

Tanpa mengurangi dampak positifnya, berlatih yoga didalam air,bertujuan untuk mengurangi resiko beban berlebih pada sendi.

Karena gerakannya yang tidak membutuhkan fleksibilitas tinggi, yoga jenis ini sangat disarankan bagi pemula, orang orang yang mengalami back pain, kelebihan berat badan, termasuk juga ibu hamil.

Yuk kita lihat apa saja manfaat melakukan yoga dalam air:

  1. Membakar lemak

Organ jantung dan paru akan bekerja lebih keras ketika anda melakukan olahraga Yoga di dalam air.

Tujuannya adalah untuk menyediakan oksigen. Efeknya adalah terjadinya  pembakaran kalori yang lebih banyak ketika tubuh berusaha menyediakan energi yang lebih banyak.

Lakukanlah selama 8 minggu secara rutin jika ingin hasil yang maksimal.

Baca Juga: Pasca Pingsan Angela Tanoesoedibjo Sempat Minta Maaf Dengan Gibran? Ini Penjelasannya

  1. Meningkatkan kesehatan pernapasan

Karena adanya tekanan yang lebih besar ketika berada dalam air, maka paru paru akan terlatih bekerja maksimal sehingga akan meningkatkan kesehatan paru paru itu sendiri.

Ritme pernapasan yang baik juga akan terlatih menjadi lebih baik ketika terjadi gerakan tangan dan kaki di dalam air.

  1. Mencegah Hipertensi

Melakukan Yoga di dalam air pada dasarnya bisa mencegah risiko tekanan darah tinggi, walaupun tidak terlalu signifikan untuk mengurangi Hipertensi.

Baca Juga: Siklus Menstruasi Tidak Lancar? Yuk Pahami Kinerja Tanaman Ini Untuk Bantu Melancarkan Haid

Di masa depan, Penyakit Kardiovaskuler juga kemungkinan akan bisa di cegah dengan melakukan Yoga Air.

  1. Melatih sendi

Bagi anda yang mengalami masalah sendi, yoga air juga bisa menjadi pilihan untuk melatih sendi anda.

Bagi anda yang disarankan untuk tidak terlalu banyak latihan fisik, Yoga air ini cocok untuk dilakukan.

Baca Juga: Tragedi Vanessa Angel Adalah Pengingat, Ketahui 10 Pencegahan Menurut Fitra Eri

  1. Menghilangkan stress

Air yang bersifat dingin akan bisa memberikan ketenangan bagi tubuh dan pikiran. Dengan melakukan yoga di dalam air, maka rasa tenang dan hilangnya stress bisa diperoleh. Akan lebih baik lagi jika dilakukan sambil mendengarkan musik.***

Editor: Novrisia Yulisdasari

Sumber: topskor.pikiran-rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah