Bangun Tidur Tubuh Lemas? Ini Sebabnya

- 20 November 2021, 22:08 WIB
Ilustrasi seorang perempuan bangun tidur, sebaiknya mengikuti adab Rasulullah Saw.
Ilustrasi seorang perempuan bangun tidur, sebaiknya mengikuti adab Rasulullah Saw. /

BERITASOLORAYA.com-Tidur adalah aktivitas yang ditunggu untuk memberi jeda tubuh setelah beraktivitas satu hari menghabiskan tenaga. Dengan tidur seseorang berharap tenaganya pulih dan rasa lelah pergi dari dirinya.

Namun terkadang setelah bangun tidur, tubuh masih terasa kurang segar dan seolah tidur tidak bisa memberikan manfaat apapun. Lalu apa yang menyebabkan seseorang lemas setelah bangun tidur?

Dilansir dari akun instagram @linkshealth ada beberapa penyebab seseorang yang semakin lemas setelah bangun tidur. Berikut adalah penjelasannya:

Baca Juga: Cek! Inilah Tubuhmu Lelah Tanpa Sadar

  1. Malas olahraga

Melakukan olahraga membuat seseorang tidur lebih nyenyak dan segar saat bangun keesokan harinya. Selain itu olahraga juga bisa meredakan stres yang dialami oleh seseorang, membangkitkan mood positif pada seseorang, dan menjadikan tidur lebih lelap serta tenang.

Ada beberapa olahraga yang cocok untuk membuat tidur lebih berkualitas, seperti stretching atau olahraga yang dapat berfungsi meningkatkan detak jantung

  1. Memainkan smartphone sampai larut malam

Mengoperasikan smartphone untuk melihat status teman, membuat status untuk diri sendiri, atau hanya melihat gambar hingga dini hari itu tidak baik dan dapat menurunkan kualitas tidur pada seseorang.

Baca Juga: BREAKING NEWS : Suasana Terkini Peringatan 100 Hari Meninggalnya KGPAA Mangkunegoro IX

Menjauhkan smartphone atau gadget lainnya sangat dianjurkan agar tidur tidak terganggu. Justru seseorang dianjurkan untuk membaca buku, mandi dengan air hangat, dan melakukan peregangan agar dapat terlelap.

  1. Kurang sinar matahari

Jangan menggunakan tirai yang terlalu menghalangi sinar matahari memasuki kamar. Karena ritme sirkadian menjadi sulit membedakan siang dan malam jika terlalu gelap. Sehingga dapat membuat tubuh sulit bangun.

Pastikan sinar matahri yang masuk cukup agar dapat menjadi sinyal tubuh untuk segera bangun.

Baca Juga: Perhatikan! Kenali Tanda Jantung Tidak Sehat!

  1. Makan junk food sebelum tidur

Mengkonsumsi junk food dapat membuat perut tidak nyaman karena gas di dalam lambung. Hal ini membuat seseorang bersendawa atau buang gas sepanjang malam. Sehingga hal ini bisa membuat seseroang sulit tertidur dengan lelap.

  1. Minum kopi bercangkir-cangkir

Kafein yang ada pada kopi dapat membuat mata tetap terjaga dan jantung merasakan sensasi terbakar. Usahakan tidak minum barkafein, teh atau minuman berenergi di sore hari agar tidur malam lebih nyenyak.

  1. Membawa masalah ke tempat tidur

Hal tersebut membuat seseorang tidak bisa tidur. Sedangkan esok pagi harus kembali berkativitas. Sehingga durasi tidur yang pendek bisa membuat tubuh lemas keesokan harinya.***

Editor: Siti Charirotun Nadhifah

Sumber: akun instagram @linkshealth


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x