5 Cara Jitu Biar Bisa ke Luar Negeri, Layak Dicoba

- 4 Maret 2022, 20:55 WIB
5 Cara Jitu Biar Bisa ke Luar Negeri
5 Cara Jitu Biar Bisa ke Luar Negeri /connect.cic.edu

BERITASOLORAYA.com – Apakah kamu sedang berkeinginan untuk pergi ke luar negeri ? berikut ini penjelasan bagaimana caranya agar kamu bisa pergi ke luar negeri.

Bagi para mahasiswa mungkin ingin rasanya merasakan belajar di luar negeri tetapi saat ini sedang masih menjalankan studi di dalam negeri. Kemudian mulai bertanya-tanya bagaimana caranya agar bisa ke luar negeri.

Terdapat beragam cara agar kamu bisa ke luar negeri, baik itu lewat kampus ataupun secara mandiri.

Baca Juga: 5 Tips Jika Gaji dari Hasil Bekerja Masih Dirasa Kurang, Nomer 3 Wajib Dijadikan Solusi Utama

Berikut terdapat 5 cara agar bisa ke luar negeri. Simak sampai selesai yaa..

1. Ikut student exchange

Student exchange atau pertukaran pelajar adalah kegiatan yang cocok sekali buat kamu yang ingin mencoba merasakan sekolah di luar negeri.

Biasanya kegiatan ini berasal dari kampus yang berkerjasama dengan kampus luar negeri atau bisa juga open call dari kampus luar negeri.

Salah satu kampus luar negeri yang membuka program tersebut yaitu :
Korean Goverment Support Program for Foreign Exchange Students yang dibiayai pemerintah Korea Selatan dan Program Pertukaran Pemuda Antar Negara (PPAN)-PCMI.

Baca Juga: Presiden Jokowi Ajak Masyarakat Indonesia untuk Melakukan Pelaporan SPT Tahunan secara Online

2. Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA)

Dalam program ini mahasiswa S1 dapat berkuliah selama satu semester di universitas mitra luar negeri.

Mahasiswa dapat belajar, merasakan budaya negara tuan rumah dan melakukan tugas praktik.

Program ini dikelola oleh Ditjen Dikti Kemdikbud RI dan memberikan beasiswa berupa gratis pendaftaran dan biaya kuliah, tunjangan transportasi, tunjangan hidup, asuransi kesehatan, tunjangan visa, serta tes PCR.

Baca Juga: Lirik dan Makna Lagu Cintaku oleh Woro Widowati, Trending on Youtube

Dalam mengikuti program ini kamu membutuhkan sertifikat bahasa inggris seperti IELTS/TOEFL IBT untuk mendaftar.

3. Erasmus+ International Credit Mobility (ICM)

Program ini sama halnya dengan student exchange ditambah program magang di institusi, perusahaan, lembaga penelitian, laboratorium, organisasi, atau tempat kerja lain yang relevan di Eropa.

Program beasiswa ini memungkinkan bagi mahasiswa S1, S2 dan staff universitas dari institusi pendidikan tinggi yang ber-partner dengan Erasmus+.

Baca Juga: Lirik dan Makna Lagu Memandangmu. Lagu Ike Nurjannah Yang Dinyanyikan Kembali oleh Tasya Komala feat Felixshah

4. Pengabdian masyarakat di luar negeri

Bagi kamu yang ingin pergi ke luar negeri, kamu bisa mengikut program pengabdian masyarakat di luar negeri. Misalnya dengan mengikuti program AIESEC, SEAMEO RIHED’s Asian International Indonesia-Service Learning Program (SUIJI SLP).

5. Model United Nation (MUN)

Model UN adalah aktivitas untuk mempelajari lebih lanjut tentang diplomasi, hubungan internasional, dan PBB.

Banyak pemimpin saat ini yang berasal dari bidang hukum, pemerintah, bisnis dan seni, dan termasuk pula di PBB ikut berpartisipasi dalam Model UN sebelumnya.

Baca Juga: Putus! Ini Pasangan KDrama yang Pernah Cinlok namun Berakhir dengan Perpisahan, Ada Kim Bum hingga Lee Min Ho

Terdapat berbagai penyelenggara MUN yang bisa diikuti, antara lain : Harvard NMUN, HNMUN Boston, NMUN-NY, AWMUN, CMWUN dan lain-lain.***

Editor: Maulida Cindy Magdalena

Sumber: Instagram @kobieducation


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah