6 Makanan Penyebab Jerawat yang Perlu Kamu Jauhi, Nomor 4 Enak Tapi Red Flag, Lebih Baik Hindari!

- 15 September 2023, 17:41 WIB
6 Makanan Penyebab Jerawat yang Perlu Kamu Jauhi, Nomor 4 Enak Tapi Red Flag, Lebih Baik Hindari!
6 Makanan Penyebab Jerawat yang Perlu Kamu Jauhi, Nomor 4 Enak Tapi Red Flag, Lebih Baik Hindari! /freepik.com/

BERITASOLORAYA.com – Kulit berjerawat bakal bikin kamu engga percaya diri. Selain gen dan gaya hidup ada sejumlah makanan yang perlu kamu jauhi karena berkontribusi menjadi penyebab timbulnya jerawat.

Makanan penyebab jerawat ini mungkin makanan yang sering kamu konsumsi, tapi wajib kamu hindari agar bisa tampil percaya diri dan kulit menjadi bersih.

Dilansir BeritaSoloRaya.com dari asianbautyx.com, inilah sejumlah makanan penyebab jerawat yang perlu kamu hindari agar kulitmu bersih dan bisa tampil percaya diri.

1. Kopi

Kopi merupakan minuman favorit sejuta umat. Namun kopi merupakan salah satu makanan yang perlu kamu jauhi karena dapat menjadi penyebab timbulnya jerawat.

“Kafein, gula, dan karbohidrat olahan dapat menyebabkan kortisol dalam tubuh . Kortisol adalah hormon stres dan itulah yang dilepaskan tubuh Anda saat stres. Lonjakan ini (kortisol) dapat menyebabkan jerawat karena kelebihan produksi minyak,” ujar Shani Darden ahli kecantikan selebriti sebagaimana dikutip BeritaSoloRata.com dari asianbeautyx.com pada Jumat 15 September 2023.

Jadi ada baiknya ketika kamu kelelahan di tengah malam atau stres karena dikejar deadline lebih baik kamu hindari mengonsumsi kopi.

Meskipun kopi terasa nikmat di lidah ada baiknya kamu jauhi daripada berdampak pada tubuh.

Baca Juga: WADUH Harga iPhone 15 Dibanderol Sekitar Rp 16 Jutaan? Cek Dulu Spesifikasi Terbarunya yang Menawan!

2. Makanan cepat saji

Makanan cepat saji juga bisa menjadi makanan red flag karena merupakan salah satu makanan penyebab timbulnya jerawat.

Makanan siap saji hamburger hingga pizza perlu kamu hindari jika tidak ingin mempunyai masalah kulit seperti jerawat.

Karena makanan cepat saji merupakan makanan karbohidrat olahah ia akan mengandung kadar gula yang tinggi tetapi nilai gizinya kurang.

Lonjakan gula darah dan insulin dari karbohidrat olahan dapat menyebabkan peradangan dan peningkatan produksi sebum, sehingga meningkatkan resiko timbulnya jerawat.

Makanan cepat saji juga mempunyai kandungan natrium dan garam yang tinggi, sehingga bisa menyebabkan kulit kusam dan dehidrasi.

Kandungan karbohidrat yang tinggi juga berdampak buruk pada kerutan dan juga berpengaruh pada kesehatanmu.

Jadi meskipun makanan cepat saji menggiurkan (terutama kentang goreng), tapi apabi terlalu banyak mengkonsumsinya dapat menjadi racun bagi kulitmu.

3. Susu

Susu sapi (jenis apapun) ternyata merupakan makanan penyebab timbulnya jerawat.

Meskipun susu mempunyai indeks glikemik yang relatif rendah, ternyata makanan tersebut justru mengandung banyak hormon sapi yang larut dalam lemak. Sehingga hal tersebut berkontribusi pada timbulnya jerawat.

Banyak penelitian telah mengidentifikasi bahwa protein dalam susu yang merangsang pertumbuhan dan hormon pada anak sapi merupakan penyebab utama timbulnya jerawat.

Dimana saat dicerna, mereka akan melepaskan hormon yang disebut IGF-1 yang mirip dengan insulin sehingga dapat memicu timbulnya jerawat.

Terkadang hormon dalam susu juga dapat membingungkan sistem endokrin tubuh kita dan menandakan munculnya jerawat.

Maka dari itu ketika kamu memesan segelas latte ataupun capuccino, lebih baik hindari dicampur dengan susu baiknya.

Kamu bisa mengganti susu sapi dengan susu kedalai maupun susu almond.

4. Kue Kering dan Makanan Penutup

Kue-kue dan makanan penutup yang lucu tidak hanya enak dan terlihat instagramable.

Dibalik itu semua ternyata kue dan makanan penutup bisa menjadi makanan penyebab timbulnya jerawat kecil di pipi dan dagumu.

Selain punya nilai gizi yang rendah, kue kering dan makanan penutup seperti donat atau kue tar pnya kandungan gula dan kalori yang tinggi.

Menurut sebuah penelitian, mengonsumsi makanan kaya gula dan lemak seperti makanan penutup berkolerasi positif dengan jerawat.

Jadi ada baiknya kamu hindari makanan seperti kue tar, makaroni hingga donat karena bisa menjadi penyebab timbulnya jerawat di kulitmu.

5. Cokelat

Cokelat mungkin merupakan makanan setia yang sering kita konsumsi baik dikala sedih maupun bahagia.

Namun makanan manis kesukaan banyak orang ini mungkin bisa menjadi salah satu penyebab munculnya jerawat dikulit kita.


Bagi mereka yang menyukai dark cokelat mungkin akan sedikit aman. Namun noda seperti jerawat justru bisa ditimbulkan oleh produk susu dan kandungan gula yang tinggi di sebagian besar coklat putih dan coklat susu.

Faktanya, memang kakao dapat membantu membersihkan kulit karena terdapat kandungan vitamin A, C, E dan seng.

Namun ironisnya selain bermanfaat bagi kulit, ia juga bisa menjadi penyebab timbulnya jerawat juga loh.

Maka dari itu hindari susu atau coklat putih yang mengandung bahan-bahan yang kemungkinan besar menjadi penyebab peradangan dan timbulnya jerawat Anda.Lebih baik tetap memilih coklat hitam atau bahkan biji kakao saja.

Baca Juga: CATAT Info Update iPhone 15: Fitur, Tanggal Rilis di Indonesia, dan Harga Jual yang Sebanding dengan Speknya

6. Pisang

Makanan penyebab jerawat selanjutnya adalah pisang. Mungkin kamu akan berpikir bahwa bukankah pisang seharusnya menyehatkan?.

Mungkin pisang memang memiliki banyak manfaat kesehatan, tetapi jika kamu memiliki kulit berminyak dan berjerawat maka kamu harus menghindari makanan ini,

Buah ini mungkin kaya akan nutrisi yang menyehatkan kulit dan sangat ideal di makan saat pagi hari atau sebagai camilan.

Akan tetapi pisang juga banyak gula lepas cepat alami yang bisa menyebabkan lonjakan sehingga kulit kamu akan memproduksi lebih banyak minyak yang dapat memperburuk masalah jerawat yang sudah parah.

Oleh karena itu jika kulit kamu sering berjerawat, cobalah mengganti pisang dengan buah lain.

Itulah deretan 6 makanan penyebab jerawat yang perlu kamu hindari meskipun rasanya nikmat. ***

Editor: Windy Anggraina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah