Libur Lebaran 2021, Wisata Pantai Garut Ditutup karena Lonjakan Pengunjung

16 Mei 2021, 10:15 WIB
Ilustrasi. Objek wisata pantai di Garut di tutup sementara, setelah terjadi lonjakan selama libur lebaran 2021. /Pixabay/MustangJoe

PR SOLORAYA - Memasuki H+3 libur lebaran, objek wisata pantai di Kabupaten Garut, Jawa Barat, ditutup sementara karena lonjakan pengunjung.

Penutupan dimulai sejak Sabtu, 16 Mei 2021 malam, karena jumlah pengunjung telah melebihi kapasitas.

Menurut Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Garut, Budi Gan Gan, penutupan sementara akan berlaku pula pada hari Minggu ini, 16 Mei 2021.

Baca Juga: Langgar Protokol Kesehatan, Sejumlah Tempat Wisata di Banten Ditutup Sementara

Hal tersebut untuk mencegah kenaikan jumlah pengunjung sehingga menyebabkan kerumunan di lokasi wisata.

"Kemarin (Sabtu) pengunjung sangat banyak dan kami memutuskan untuk melakukan penutupan sementara, malam juga kami melakukan penutupan, Minggu sekarang juga," kata Budi, dikutip Pikiranrakyat-Soloraya.com dari Antara News.

Karena libur lebaran masih berlaku, lalu lintas di sekitar tempat wisata pun hampir selalu terhitung padat.

Baca Juga: Elsa Makin Terpojok hingga Tega Salahkan Mama Sarah, Inilah Sinopsis Ikatan Cinta 16 Mei 2021

Budi beserta petugas gabungan kepolisian berencana memantau kawasan wisata di Kabupaten Garut untuk mengatur agar tidak terjadi lonjakan wisatawan yang menyebabkan kerumunan.

Selama pandemi Covid-19 masih berlangsung, protokol kesehatan akan tetap diterapkan di sejumlah tempat wisata di Kabupaten Garut.

Destinasi wisata pantai di selatan Garut akan terus di bawah pengawasan petugas untuk memastikan pengunjung tidak melebihi kapasitas.

Baca Juga: Shang-Chi Hanya Tayang di Bioskop, Sutradara: Ada Hubungan Inti Antara Shang-Chi dan Ayahnya

"Kami juga akan terus melakukan tutup buka di lokasi destinasi. Semua (objek wisata ditutup) apabila dipandang perlu, sudah 'over capacity'," kata Budi.

Berdasarkan keterangan Kepala Kepolisian Resor Garut AKBP Adi Benny Cahyono, jajaran petugas telah dikerahkan untuk melakukan pengamanan dan penertiban di wisata pantai di Garut.

Jika terjadi lonjakan pengunjung tiba-tiba, pemberlakukan penutupan sementara di tempat wisata akan dilakukan demi mencegah penularan Covid-19.

Baca Juga: Videonya Berinteraksi dengan Primata saat Siaran Langsung Viral, Reporter Bayu Pradhana Minta Maaf

"Iya tadi malam jam 19.00 ditutup karena khawatir kejadian seperti di India," kata Adi.

Ia menyampaikan pihak kepolisian dan petugas gabungan lainnya akan memutarbalikkan kendaraan jika kamacetan atau kerumunan terjadi di sekitar tempat wisata.

"Kendaraan yang mengarah tempat wisata di Garut selatan diputar balik," katanya.***

Editor: Nopsi Marga

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler