GeNose Bakal Gratis Bagi Pengguna Bus di Terminal, Simak Syarat yang Harus Dipenuhi

- 8 April 2021, 13:09 WIB
GeNose bakal digratiskan bagi penumpang bus dengan kriteria tertentu.
GeNose bakal digratiskan bagi penumpang bus dengan kriteria tertentu. /Antara Foto/M Risyal Hidayat

PR SOLORAYA – Alat tes deteksi dini Covid-19 GeNose saat ini sudah mulai dipergunakan di beberapa transportasi umum.

Sejumlah stasiun dan bandara di kota-kota besar, sudah memasang alat GeNose bagi calon penumpangnya.

Tarif yang ditetapkan bagi calon penumpang untuk melakukan tes GeNose pun cukup murah, yakni Rp20.000.

GeNose juga akan segera hadir di terminal bus. Bahkan penumpang bus tidak akan dipungut biaya untuk menggunakan fasilitas tersebut.

Baca Juga: Sebagian Wilayah di NTT Masih Porak Poranda Karena Banjir, Kemensos Kirim Bantuan Lagi Senilai Rp1,5 Miliar

Baca Juga: Setahun Kepergian Glenn Fredly, Suara Mutia Ayu Bergetar saat Kenang Momen Bersama: Meski Singkat, Luar Biasa

Melansir laman PMJ News, Kementerian Perhubungan (Kemenhub) akan menyediakan layanan GeNose gratis di terminal mulai Kamis, 8 April 2021 ini.

Namun, layanan GeNose gratis ini akan mulai tersedia di terminal penumpang Tipe A.

Terminal Tipe A merupakan terminal bagi kendaraan penumpang umum untuk angkutan antar kota antar provinsi (AKAP).

Halaman:

Editor: Nopsi Marga

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x