Jelang Hari Jadi Kota Jakarta, Ondel-Ondel Raksasa Akan Segera Dipamerkan

- 20 Juni 2021, 13:38 WIB
Pengrajin membuat ondel-ondel untuk dipamerkan di HUT DKI Jakarta yang ke-494, di Taman Ismail Marzuki.
Pengrajin membuat ondel-ondel untuk dipamerkan di HUT DKI Jakarta yang ke-494, di Taman Ismail Marzuki. /Antara/Dewa Ketut Sudiarta Wiguna

PR SOLORAYA - Menjelang HUT DKI Jakarta yang ke-494, sebanyak 10 buah ondel-ondel akan segera dipamerkan.

Masing-masing ondel-ondel setinggi 4,94 meter tersebut rencananya akan dipamerkan di Taman Ismail Marzuki (TIM) Jakarta.

Dikutip Pikiranrakyat-Soloraya.com melalui Antara News pada 20 Juni 2021, Yeni Fatmawati selaku Manajer Komunikasi Revitalisasi TIM menyebutkan pameran ondel-ondel akan dilaksanakan pada 22-30 Juni 2021.

“Pameran berlangsung mulai 22-30 Juni 2021,” kata Yeni.

Baca Juga: Nagita Slavina Gelar Tasyakuran 4 Bulan, Raffi Ahmad Tampak Khusyuk Berdoa

Sejumlah ondel-ondel yang akan dipamerkan terdiri dari lima buah ondel-ondel karakter pria dan lima buah ondel-ondel karakter wanita.

Ondel-ondel tersebut juga akan dipamerkan di depan plaza, tepatnya di gedung parkir pusat kesenian.

Pelaksanaan pameran ondel-ondel tersebut bertujuan untuk merayakan HUT DKI Jakarta yang ke-494.

Menurut Yeni, ondel-ondel merupakan salah satu ikon khas Betawi dan terpopuler di Jakarta.

Halaman:

Editor: Nopsi Marga

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah