Jokowi Ajak Warga untuk Segera Melakukan Suntik Vaksin Covid-19: Jangan Ada yang Menolak

- 24 Juni 2021, 14:06 WIB
Jokowi mengimbau masyarakat untuk segera vaksinasi Covid-19.
Jokowi mengimbau masyarakat untuk segera vaksinasi Covid-19. /Instagram @jokowi

PR SOLORAYA - Baru baru ini, pemerintah pusat dan daerah sedang mengkampanyekan penyuntikkan vaksinasi Covid-19, guna mencegah dari virus tersebut.

Belum lagi terdapat kasus virus Corona varian Delta telah masuk ke Tanah Air, yang semakin memperburuk situasi pandemi di hampir seluruh wilayah.

Akibatnya, beberapa daerah harus menerapkan kembali Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berskala mikro.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) langsung turun ke lapangan dalam upaya menangani pandemi, terutama mengajak masyarakat agar mau divaksinasi.

Baca Juga: Usung 2 Konsep Adat Pernikahan, Rizky Billar Bakal Menikahi Lesti Kejora Awal Agustus 2021 Mendatang

Hal ini diumumkan sebagaimana dikutip PikiranRakyat-SoloRaya.com dari akun Instagram pribadi @jokowi.

Dia mengatakan kepada pengikut maupun warga se-Tanah Air, agar mereka segera melakukan vaksinasi demi kepentingan banyak pihak.

Bapak, ibu, saudara-saudara yang saya hormati. Jika sudah ada kesempatan mendapatkan vaksin, segera ambil,” tulis Jokowi.

Jangan ada yang menolak. Agama apapun tidak ada yang melarang vaksin. Ini demi keselamatan kita,” lanjutnya.

Baca Juga: Terjadi Lonjakan Covid-19, Sejumlah Hotel dan Rumah Kontrakan di Karawang Difungsikan sebagai Ruang Isolasi

Kemudian, orang nomor satu di Indonesia itu menambahkan dengan disuntik vaksin, maka akan ada jaminan berupa imun yang dapat menyelamatkan satu sama lain

Vaksin merupakan upaya terbaik yang tersedia saat ini. Kita harus mencapai kekebalan komunitas untuk mengatasi pandemi,” ujarnya.

Maka sebelum itu tercapai, kita harus tetap berdisiplin dan menjaga diri terutama memakai masker,” sambungnya.

Selian itu, Jokowi juga meminta para warga untuk tetap di rumah kalau memang tidak ada keperluan yang penting.

Baca Juga: Febby Rastanti Umumkan Positif Covid-19 Gegara Diet Ketat hingga Imunnya Turun: Serangan Jantung Sedetik

Saya minta satu hal yang sederhana ini: tinggallah di rumah jika tidak ada kebutuhan yang mendesak,” tuturnya.

Menurutnya, hanya dengan langkah bersama itu, dia yakin hal itu bisa menghentikan wabah ini dan semua orang juga harus ikut berperan-serta.

Semua orang harus ikut berkontribusi. Tanpa kesatuan itu, kita tak akan mampu menghentikan penyebaran Covid-19,” katanya.

Jokowi pun berdoa agar yang lain dapat ketabahan dan dapat perlindungan dari Tuhan.

Semoga Tuhan Yang Maha Esa melindungi kita semua,” tulis pria yang pernah menjabat sebagai Wali Kota Solo itu.***

Editor: Nopsi Marga

Sumber: Instagram @jokowi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah