Ganjar Pranowo Bakal Tindak Tegas Kades Grobogan yang Kepergok Berjoget dan Tak Patuh Prokes

- 27 Juni 2021, 17:03 WIB
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo. /Dok. Humas Pemprov Jateng

PR SOLORAYA - Indonesia tengah menghadapi krisis, akibat naiknya angka kasus Covid-19.

Per Minggu, 27 Juni 2021 total kasus Covid-19 di Indonesia tembus sampai 2.115.304 jiwa.

Ada tambahan pasien Covid-19 sebanyak 21.342 jiwa dalam kurun waktu 24 jam.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 27 Juni 2021: Elsa Panik, Aldebaran Tak Akan Memaafkannya

Di tengah krisis seperti ini, masyarakat dibuat geleng-geleng kepala dengan tindakan kepala desa (Kades) dan perangkat desa di Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah.

Kades dan perangkat desa Grobogan kepergok asyik berjoget dengan seorang biduan, saat pandemi Covid-19 tanpa mematuhi protokol kesehatan (prokes).

Melansir Antara, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sampai geram melihat aksi tersebut, dan meminta pihak kepolisian segera memprosesnya.

Baca Juga: Sejarah Dunia pada 27 Juni 2021: ATM Pertama di Dunia Dipasang hingga WS Rendra Ditahan Usai Berdmonstrasi

"Kondisi seperi ini malah pesta-pesta. Saya sepakat itu (diperiksa polisi), memang harus diproses itu, ndak bener itu," ujar Ganjar.

Halaman:

Editor: Nopsi Marga

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x