Cukup Bawa KTP, Vaksinasi Gratis untuk 18 Tahun ke Atas Bebas Domisili di Lanud Adi Soemarmo

- 5 Juli 2021, 10:57 WIB
Ilustrasi. Anda bisa mengikuti vaksinasi gratis untuk 18 tahun ke atas bebas domisili, tempatnya di Lanud Adi Soemarmo, cukup dengan KTP.
Ilustrasi. Anda bisa mengikuti vaksinasi gratis untuk 18 tahun ke atas bebas domisili, tempatnya di Lanud Adi Soemarmo, cukup dengan KTP. /Pixabay/Angelo Esslinger

PR SOLORAYA - Vaksinasi bagi masyarakat usia 18 tahun ke atas dilaksanakan serentak secara nasional mulai Kamis, 1 Juli 2021.

Diketahui sebelumnya, secara nasional serbuan vaksinasi yang dilaksanakan gabungan TNI-Polri menargetkan dalam satu hari dapat memvaksin 1 juta orang.

Oleh karena itu, dalam rangka serbuan serentak program vaksinasi nasional tersebut, Lanud Adi Soemarmo mengadakan vaksinasi Covid-19 bebas domisili untuk semua masyarakat.

Baca Juga: Simak Jadwal Seleksi PPPK Guru 2021, dari Pendaftaran hingga Pengumuman Kelulusan

Dalam unggahan @infovaksinasisoloraya yang dikutip PikiranRakyat-SoloRaya.com pada Senin, 5 Juni 2021, berikut syarat, lokasi, waktu pelaksanaan, dan cara mendaftarnya:

Vaksinasi yang diadakan di Lanud Adi Soemarmo mencangkup 4 syarat. Pertama, usia minimal 18 tahun. Kedua, bebas domisili KTP dari mana saja.

Ketiga, wajib membawa KTP asli dan satu lembar fotocopy KTP. Terakhir, wajib dalam keadaan sehat.

Baca Juga: Dibuka Pendaftaran PBK4 BLK Solo untuk Lulusan Sekolah atau Kuliah, Ada 6 Pilihan Jurusan

Pelaksanaan vaksinasi nasional akan dilaksanakan di RSAU dr Siswanto Lanud Adi Soemarmo.

Kegiatan serbuan vaksinasi tersebut dijadwalkan mulai 5 Juli 2021 sampai dengan 31 Agustus 2021, setiap minggu dilakukan 3 kali yaitu pada Senin, Selasa, dan Rabu.

Cara mendaftarnya adalah dengan datang langsung ke kantor Disportdirga Lanud Adi Soemarmo dengan membawa syarat-syarat yang dibutuhkan.

Baca Juga: BSN RI Buka 85 Formasi di CPNS 2021 untuk S1 dan D4

Pendaftaran bisa dilakukan pada hari kerja yakni Senin hingga Jumat pukul 08.00 - 14.00 WIB. Para pendaftar diharuskan untuk datang sendiri ke kantor Disportdirga Lanud Adi Soemarmo.

Setelah mendaftar, pendaftar akan mendapatkan kupon tanggal dan jam vaksinasi. Jadi tidak akan dilakukan go-show atau datang langsung.

Pemberian vaksinasi tersebut melibatkan tenaga kesehatan RSAU dr. Siswanto Lanud Adi Soemarmo dan dipantau langsung oleh Kepala Dinas Operasi Lanud Adi Soemarmo, Kolonel Nav Ali Sudirman Pasaribu, dengan didampingi Sekretaris RSAU dr. Siswanto Lanud Adi Soemarmo Mayor Kes drg. Gunawan.

Baca Juga: Sinopsis Sell Your Haunted House Episode 1 di NET TV, Usaha Hong Ji Ah Bebaskan Roh Ibunya yang Terjebak

“Masyarakat agar mengikuti vaksin Covid-19 dan tidak perlu takut, karena vaksinasi Covid-19 ini gratis, nyaman, aman dan halal,” ungkap Komandan Lanud Adi Soemarmo Marsma TNI Agus Setiawan.

Kegiatan vaksinasi tersebut tidak hanya membantu program pemerintah dalam pelaksanaan vaksinasi, namun juga supaya masyarakat dengan bebas domisili dapat memutus rantai penyebaran penyakit dan mencegah penyebaran Covid-19.***

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: Instagram @infovaksinasisoloraya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah