BRI Peduli Memberi Bantuan Infrastruktur Di Pulau Komodo, Untuk Membantu Perekonomian Masyarakat Sekitar.

- 8 November 2021, 09:26 WIB
Menjelajah Sampai Pulau Komodo
Menjelajah Sampai Pulau Komodo /Instagram.com/@v.andrianto
 
BERITASOLORAYA.com - Perekonomian nasional sepertinya sudah mulai bangkit di kondisi pandemi covid-19. Pemerintah sudah mengizinkan masyarakat untuk bekerja di luar rumah dan tempat wisata sudah mulai dibuka, tentu saja ini bisa menjadi lahan pendapatan untuk pemerintah.
 
Tidak hanya pemerintah yang berusaha untuk perekonomian masyarakat, PT Bank Rakyat Indonesia (BRI), juga ingin berperan untuk perekonomian masyarakat.
 
BRI secara langsung ikut membantu perekonomian masyarakat dengan cara memberikan bantuan infrastruktur di Pulau Komodo, Desa Komodo, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur.
 
 
Dikutip dari Prfn News Potensi wisata di Pulau Komodo bukan karena adanya  Komodo saja sebagai satwa endemik di kawasan tersebut.
 
Tetapi  budaya masyarakat setempat yang memang perlu diangkat dan diperkenalkan dengan luas, yang juga memiliki daya tarik tersendiri.
 
Oleh sebab itu, BRI berusaha turut membantu perekonomian masyarakat di Pulau Komodo ini.
 
 
Program yang dicetuskan oleh BRI untuk membantu perekonomian masyarakat di Pulau Komodo, yakni BRI Peduli dengan cara meningkatkan perekonomian masyarakat melalui bantuan infrastruktur dan pariwisata yang dikelola masyarakat setempat.
 
Secara langsung ataupun tidak langsung berdampak pada perekonomian masyarakat.
 
Namun, tidak perlu khawatir, membantu perekonomian masyarakat melalui pariwisata tetap memperhatikan kelestarian lingkungan; menjaga habitat asli komodo.
 
 
Mereka paham jika mengubah habitat asli komodo akan merusak ekosistem yang sudah terbentuk sebelumnya.
 
Melalui kegiatan ini BRI Peduli telah dinobatkan menjadi bank terbaik karena selama tiga tahun berturut-turut.
 
Adapun bantuan di Pulau Komodo ini merupakan bentuk bantuan yang Pro People dengan tujuan meningkatkan perekonomian masyarakat setempat melalui sektor pariwisata.
 
 
Kendati demikian, pengembangan pariwisata disini tetap memperhatikan kelestarian lingkungan, khususnya dalam menjaga habitat asli Komodo.
 
Melalui berbagai aksi BRI Peduli yang berkesinambungan, BRI telah dinobatkan menjadi bank terbaik dalam pelaksanan program tanggung jawab sosial perusahaan tersebut.
 
Dimana selama 3 tahun berturut-turut pada tahu  2018, 2019 dan 2020, BRI memdapa predikat Best Bank For CSR in Indonesia dari Asiamoney Best Bank Award dan melalui kegiatan memberi bantuan infrastruktur tersebut, menjadikannya Pulau Komodo warisan dunia oleh UNESCO.***

Editor: Novrisia Yulisdasari

Sumber: PRFM News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x