Tangis Ketiga Adik Presiden Jokowi saat Peluncuran Buku ‘Energi Sudjiatmi'

- 30 Desember 2021, 09:09 WIB
Tangis Ketiga Adik Jokowi di Peluncuran ‘Energi Sudjiatmi’
Tangis Ketiga Adik Jokowi di Peluncuran ‘Energi Sudjiatmi’ /Inung R Sulistyo/BeritaSoloRaya.com

BERITASOLORAYA.com - Durasi video itu tak panjang, hanya 3,5 menit, tetapi menyentak para undangan peluncuran buku “Energi Sudjiatmi, Revolusi Mental Ibunda Presiden Jokowi” yang digelar di Roemahkoe Heritage Hotel-Solo, Rabu, 22 Desember 2021.

Nuansa peluncuran buku kumpulan tulisan obituari tentang Sudjitami Notomihardjo karya Alfi Rahmadi dkk, chairman Yayasan Indonesia Sentris Center (Indonesiasentris Foundation), itu terasa haru-biru.

Diselenggarakan Indonesiasentris Foundation berkerjasama dengan Purnomo Yusgiantoro Center, Lembaga Kajian Nawacita, dan manajemen hotel milik Krisnina Maharani (Nina) Akbar Tandjung tersebut, peresmian peluncurannya ditandai dengan pemukulan gong tiga kali oleh ketiga adik Presiden Jokowi: Iit Sriyantini, Idayati, dan Titik Ritawati.

Baca Juga: Gempa Terkini, BMKG Merilis Daerah-daerah Yang Terjadi Gempa Per 30 Desember

Isi tayangan video tak lain biografi singkat mendiang Sudjiatmi Notomihardjo, Ibunda Presiden Jokowi, disertai dengan kilas isi buku. Saat video diputar dengan latar belakang suara rekaman lirik lagu “Bunda” yang dipopulerkan oleh aktis kawakan Melly Goeslaw, ketiga adik Jokowi tersebut tak kuasa menyeka air matanya.

Video diawali dengan rekaman suara Presiden Jokowi yang ia tujukan kepada Ibunya pada peringatan Hari Ibu 2018 Ibu, saya tidak mampu membalas semua kebaikan dan perjuangan Ibu. Namun saya akan berusaha menjadi putra Ibu yang baik, putra Ibu yang terbaik.

Rekaman suara Presiden Jokowi disertai dengan lirik “Bunda” pada bait pertama itu dimulai dari lirik kubuka album biru sampai lirik pikiranku pun melayang.

Namun menginjak lirik menuju reff pertama, awalnya Titik Relawati yang tak tahan. Ia membuka kaca matanya untuk menyeka butir-butir air mata dengan selembar tisu.

Begitu reff pertama masuk dari lirik kata mereka sampai lirik diriku selalu ditimang, ketiga adik Jokowi itu spontan kompak menyeka air mata.

Tangis Ketiga Adik Jokowi di Peluncuran ‘Energi Sudjiatmi’
Tangis Ketiga Adik Jokowi di Peluncuran ‘Energi Sudjiatmi’

Hanya Ida Yati yang nampak agak tegar meskipun terlihat kelopak matanya berat membendung tetes air mata agar tidak terlalu tumpah.

Lagu "Bunda" karya Melly Goeslaw bersama grup band Potret yang rilis tahun 1997 itu terbilang fenomenal. Lagu ini sering sekali diputar pada berbagai momen tentang Ibu, terutama pada peringatan Hari Ibu.

Lirik lagu tersebut mengisahkan kenangan seorang anak terhadap ibunya setelah menemukan album foto pada masa kecilnya.

Memang terasa sebangun dengan video peluncuran buku Energi Sudjiatmi yang menampilkan aneka foto kenangan mendiang Sudjiatmi masa muda sampai cuplikan video pemakamannya.

Keharuan Titik Ritawati ternyata tak berhenti meskipun tayangan video tersebut telah berakhir, berlanjut sampai sesi talkshow buku ini.

Dipandu oleh moderator Anggota Gugus Tugas Nasional (GTN) Revolusi Mental Kemenko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan RI 2015-2019, Marbawi A. Katon, adik bungsu Jokowi ini masih menyeka matanya yang berkaca-kaca.

Tepat di hari Ibu, Indonesia Sentris Fondation lucurkan buku Energi Sudjiatmi
Tepat di hari Ibu, Indonesia Sentris Fondation lucurkan buku Energi Sudjiatmi Inung R Sulistyo/ BeritaSoloRaya.com

Mendapat kesempatan sebagai pembicara pertama, Titik Ritawati mengungkapkan dirinya seolah kehabisan kata-kata untuk berbicara yang mengingatkan kenangan tentang karakter Ibunya.

“Beberapa hari sebelumnya mas Alfi Rahmadi mengabarkan kepada saya mengenai peluncuran buku ini dan sudah saya baca walau baru setengahnya

Tapi begitu saya akan paparkan pada peluncuran buku ini sulit digambarkan dengan kata-kata.

Tiap hari kan saya yang rumahnya dekat dengan Ibu; masih terngiang sampai sekarang,” ungkap perempuan kelahiran 8 Desember 1968 ini.

Sama halnya dengan Ida Yati, yang kediamannya di kelurahan Sumber-Solo tak begitu jauh dengan kediaman mendiang Ibunya.

Baca Juga: 7 Sifat Alami Wanita yang Sebaiknya Diketahui Pria. Apa Saja Ya?

Saat ditanya perasaannya saat menyaksikan video tersebut, perempuan yang nampak kalem ini terngiang-ngiang kenangan bersama Ibunya. “Terasa Ibu tengah hadir saat itu (pada peluncuran buku),” ujarnya.***

 

Editor: Inung R Sulistyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x