KADIN Indonesia Adakan Event Digitalisasi Nusantara Expo dan Summit 2022, Begini Fokus Utamanya

- 29 Maret 2022, 22:28 WIB
KADIN Indonesia Adakan Event Digitalisasi Nusantara Expo dan Summit 2022 untuk Percepat Ekonomi dengan dihadiri oleh beberapa Kepala Daerah
KADIN Indonesia Adakan Event Digitalisasi Nusantara Expo dan Summit 2022 untuk Percepat Ekonomi dengan dihadiri oleh beberapa Kepala Daerah /Inung R Sulistyo
 
BERITASOLORAYA.com - Event Digitalisasi Nusantara Expo dan Summit (DNES) 2022 diadakan oleh KADIN Indonesia untuk mempercepat Ekonomi dari Kota hingga ke Desa.
 
Proses tersebut dilakukan melalui Digitalisasi dengan tujuan untuk mempercepat pertumbuhan ekonomi di tengah pandemi Covid-19  yang saat ini masih berlangsung.
 
Sementara itu,  Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Indonesia menginisiasi event Digitalisasi Nusantara Expo & Summit pada tanggal 29 hingga 31 Maret 2022 di Gedung Auditorium Universitas Muhammadiyah Surakarta, Jawa Tengah.
 
 
Presiden Joko Widodo dijadwalkan pula hadir untuk membuka acara pada event tersebut.
 
Beberapa kepala daerah, baik  desa, bupati, walikota, hingga gubernur turut diundang oleh Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia.
 
Selain itu, Kemendagri juga mengundang seluruh Ketua Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) tingkat Kabupaten, Kota, dan Provinsi se-Indonesia.
 
Pasalnya, fokus utama acara tersebut adalah mengenai  pemanfaatan teknologi bagi seluruh Stakeholder di tingkat kota, kabupaten, dan desa untuk mempercepat pertumbuhan ekonomi.
 
 
Adapun Event Digitalisasi Nusantara Expo dan Summit 2022 adalah sebuah rangkaian acara B20 Indonesia, KADIN Indonesia sebagai penanggung jawab Presidensi B20. 
 
Irawan Mulyadi, CEO InterBio sebagai keynote speaker pada Forum Transformasi Digital Indonesia menambahkan bahwa verifikasi identitas untuk proses Electronic Know Your Customer (e-KYC) dapat sebagai akselerator bagi pertumbuhan ekonomi digital.  Dapat diimplementasikan pula dalam berbagai sektor. 
 
Group INTERBIO melalui PT PAKE-KTP juga berencana menjalin kerjasama dengan pemerintah Kota Surakarta untuk mengimplementasikan program “Solo Go Digital”.
 
 
Diantara program tersebut adalah e-Parkir dan e-Pasar. Tutur Komisaris InterBio. 
 
KRMH Roy Rahajasa Yamin, yang juga seorang pelaku industri IT dan mantan ketua umum Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) periode 2009-2012, menyatakan bahwa program tersebut dapat mempermudah pelaku UMKM dan sangat selaras dengan  program Pemerintah Kota Surakarta sebagai Solo Go Digital.
 
IINTERBIO juga dapat digunakan sebagai alat mendukung kearifan lokal dalam pelestarian aset dan budaya Solo termasuk pelestarian Puro Mangkunegaran, Keraton Surakarta, Perpustakaan, Museum bersejarah dan sebagainya.***

Editor: Maulida Cindy Magdalena


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x