Intip Fasilitas Pocadi di Ombudsman RI , dari Perpusnas untuk Meningkatkan Literasi Masyarakat

- 17 Juli 2022, 22:06 WIB
Pojok Baca Digital atau Pocadi
Pojok Baca Digital atau Pocadi /Biro Hubungan Masyarakat Kementerian Sosial RI

BERITASOLORAYA.com- Pojok baca digital atau Pocadi yang berada di Gedung Ombudsman RI resmi disahkan oleh Perpustakaan Nasional dalam wujud upaya peningkatan literasi dan kualitas layanan masyarakat.

Muhammad Syarif Bando, Kepala Perpustakaan Nasional menyampaikan bahwa pojok baca digital dapat menghasilkan banyak artikel untuk ibu dan bapak yang berada di lingkungan Gedung Ombudsman RI.

Dengan keterbatasan waktu dan kesibukan, Pustakawan hadir untuk menghimpun semua informasi yang bertebaran di dunia dan mengolahnya menjadi sebuah diseminasi informasi.

Baca Juga: 5 Program Pelatihan Google untuk Mahasiswa dan Fresh Graduate, Cek Selengkapnya

Muhammad Syarif Bando menambahkan bahwa siapapun yang membutuhkan informasi dapat bertanya kepada pustakawan.

Fasilitas dalam Pocadi itu terdiri dari perangkat keras berupa komputer dan tablet Android yang disupport oleh software perpustakaan digital dengan jumlah koleksi perpustakaan yang banyak dan berkualitas. Salah satu aplikasi yang mendukung Pocadi yaitu iPusnas.

Dia menambahkan bahwa memiliki keinginan untuk menghadiahkan kepada insan lingkungan Ombudsman RI sebanyak satu juta buku full text yang dapat diakses melalui smartphone kita dengan cara menginstal aplikasi di Android atau IOS.

Aplikasi yang dibangun oleh Perpustakaan nasional tersebut merupakan hasil kerjasama legal bersama seluruh penerbit melalui sistem digital rights management.

Baca Juga: Memberikan Bunga kepada Orang Jangan Sembarangan. Ketahui! Ini Makna dari Setiap Jenis Bunga

Halaman:

Editor: Anbari Ghaliya

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x