Presiden Jokowi Tinjau Pengembangan LRT bersama Menhub: LRT Sepanjang 9 KM Nyaman, Cepat dan...

- 26 Desember 2022, 20:46 WIB
Presiden Joko Widodo meninjau dan melakukan uji coba proyek kereta lintas rel terpadu (LRT) Jabodebek, pada Senin, 26 Desember 2022.
Presiden Joko Widodo meninjau dan melakukan uji coba proyek kereta lintas rel terpadu (LRT) Jabodebek, pada Senin, 26 Desember 2022. /Muchlis JR, Biro Pers Setpres/

Baca Juga: Menjadi Mahasiswa Tangguh, Ketahui 3 Hal yang Tidak Boleh Anda Lewatkan. Masih Sering Dilupakan?

“Ini sepanjang 9 km dan ditempuh dalam waktu 12 menit dengan kecepatan kereta tadi 80 km/jam, sangat cepat sekali dan tanpa masinis,” tutur Jokowi.

Kereta LRT tersebut merupakan produksi dalam negeri yaitu dibuat oleh PT INKA sehingga menambah kegembiraan Jokowi.

LRT tersebut berkapasitas 420 orang penumpang dengan kapasitas stasiun dapat mencapai 520 orang dan rencananya LRT ini dapat beroperasi pada tahun 2023 mendatang.

“Jadi kereta ini dengan kapasitas nanti 420 penumpang, stasiunnya kapasitas 520-an,” ungkap Jokowi.

Baca Juga: Berlokasi di Cilandak, Ini Dua Lowongan Pekerjaan yang Tersedia Diumumkan Kemnaker

“Kita harapkan nanti bulan Juni-Juli 2023 sudah bisa beroperasi berbarengan nanti dengan kereta cepat,” tukas Jokowi.

Selain peninjauan terhadap LRT, Jokowi memperhatikan beberapa hal kecil terkait pengembangan stasiun kereta tersebut.

Diantaranya Jokowi menyampaikan bahwa perlu adanya perbaikan atau penyelesaian terhadap pembangunan depo dan sinkronisasi sistem.

Menurut Jokowi hingga pada saat ini pengembangan LRT di Jabodetabek tersebut baru mencapai 87 persen sehingga perlu adanya penyelesaian lebih jauh.

Halaman:

Editor: Anbari Ghaliya

Sumber: setkab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah