Berikut 26 Daftar Desa yang Akan Terdampak Pembangunan Jalan Tol Tegal-Cilacap, Kapan Proyek Tol Dimulai?

- 20 Mei 2023, 06:28 WIB
Berikut daftar 26 desa yang akan terdampak jalan tol Tegal-Cilacap
Berikut daftar 26 desa yang akan terdampak jalan tol Tegal-Cilacap /pixabay.com/sarangib-37542/

BERITASOLORAYA.com – Berikut informasi terkait 26 daftar desa yang akan terdampak pembangunan jalan tol Tegal-Cilacap. Kira-kira kapan proyek pembangunan tol ini akan dimulai?

Untuk memudahkan akses jalan baik di dalam pulau Jawa maupun luar pulau Jawa, pemerintah terus mengejar proyek pembangunan tol di titik-titik jalan strategis untuk membangun konektifitas jalan agar bisa saling terhubung satu sama lain.

Saat ini proyek pembangunan strategis nasional yang proses pengerjaan jalan tol sedang dikebut pemerintah adalah proyek jalan tol Solo-Jogja-YIA dan tol Jogja-Bawen.

Baca Juga: PENTING! Ini Beberapa Ruas Jalan Tol yang Bakal Beroperasi 2023 hingga 2025!

Tidak hanya itu, pemerintah juga akan menghubungakan Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Yogyakarta dengan membuat proyek tol Jogja-Cilacap. Untuk membuat semua jalur saling terhubung, pemerintah juga sedang merencanakan proyek tol Tegal-Cilacap.

Proyek pembangunan tol Tegal-Cilacap yang sedang digadang-gadang pemerintah menarik banyak antusias masyarakat yang ingin dua kota ini terhubung jalan tol. Sehingga nantinya bisa memangkas waktu perjalanan dengan rute Tegal-Cilacap.

Jika massyarakat menggunakan rute perjalanan dari Tegal ke Cilacap tanpa menggunakan jalan tol, biasanya membutuhkan waktu tempuh kurang lebih 3 jam 17 menit.

Sedangkan jika nanti proyek jalan tol Tegal-Cilacap ini selesai dikerjakan, otomatis waktu tempuh Tegal-Cilacap jelas akan jauh berkurang jadi lebih cepat.

Halaman:

Editor: Windy Anggraina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x