CASN 2023: BKN Umumkan Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Mulai 15 Oktober, Pelamar Capai 2 Juta Orang

- 13 Oktober 2023, 09:54 WIB
Ilustrasi. BKN mengumumkan tanggal pengumuman hasil seleksi administrasi CASN 2023. Jumlah pelamar tercatat mencapai lebih dari 2 juta orang.
Ilustrasi. BKN mengumumkan tanggal pengumuman hasil seleksi administrasi CASN 2023. Jumlah pelamar tercatat mencapai lebih dari 2 juta orang. /Dok/InfoPublik

BERITASOLORAYA.com – Badan Kepegawaian Negara (BKN) mengumumkan informasi penting terkait seleksi CASN 2023. Para pelamar CASN 2023, simak informasi berikut hingga tuntas.

Pendaftaran CASN 2023 yang meliputi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) telah ditutup pada 11 Oktober 2023 lalu.

Hingga akhir batas waktu pendaftaran CASN 2023, jumlah pelamar CASN 2023 yang mendaftarkan diri di portal SSCASN BKN mencapai lebih dari 2 juta pendaftar, tepatnya 2.409.882 orang.

Dilansir BeritaSoloRaya.com dari laman resmi BKN, Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian BKN Suharmen mengatakan bahwa perpanjangan waktu pendaftaran CASN 2023 selama dua hari memberi kesempatan bagi banyak pelamar untuk melakukan tahapan submit dan resume.

Dari total lebih dari 2 juta pelamar, berikut ini rincian jumlah pelamar CPNS dan PPPK pada pendaftaran CASN 2023.

Baca Juga: Rekap Pelamar CASN 2023 Terbaru Total 2.409.882 Pelamar, Pendaftar Tes PPPK Guru 2023 Jauh dari Kuota Formasi

Total pelamar CASN 2023: 2.409.882

- Pelamar CPNS
Submit: 945.404
MS: 380.140
TMS: 120.367
Belum verif: 444.897

- Pelamar PPPK Guru
Submit: 439.020
MS: 344.055
TMS: 21.386
Belum verif: 73.579

- Pelamar PPPK Nakes
Submit: 388.145
MS: 199.706
TMS: 40.818
Belum verif: 147.621

- Pelamar PPPK Teknis
Submit: 637.313
MS: 180.289
TMS: 126.436
Belum verif: 330.588.

Lebih lanjut, Suharmen mengatakan bahwa pelamar yang berhasil menyelesaikan pendaftaran sudah bisa mencetak kartu pendaftaran di portal SSCASN mulai Kamis, 12 Oktober 2023.

Suharmen menambahkan bahwa selanjutnya, pelamar tinggal menunggu hasil seleksi administrasi karena verifikasi dari masing-masing instansi sudah berjalan paralel sejak pendaftaran CASN 2023 dibuka.

Halaman:

Editor: Egia Astuti Mardani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah