Pelamar CPNS dan PPPK 2023 Merapat! Simak Tutorial Cek Pengumuman Seleksi Administrasi Berikut Ini

- 16 Oktober 2023, 13:46 WIB
Pengumuman hasil administrasi PPPK dan CPNS 2023
Pengumuman hasil administrasi PPPK dan CPNS 2023 /Dok. BKN

BERITASOLORAYA.com - Pelamar CPNS dan PPPK 2023 wajib simak. Artikel ini akan membahas tutorial cara mengecek nama Anda dalam seleksi administrasi di pendaftaran PPPK maupun CPNS 2023. Sebelumnya, tercatat sebanyak 2 juta lebih para pendaftar PPPK dan CPNS 2023 di beberapa instansi pemerintah.

Seleksi administrasi menjadi tahapan awal yang harus dilewati para pendaftar untuk melangkah ke tahapan seleksi PPPK dan CPNS berikutnya.

Oleh karena itu, tahapan awal atau seleksi administrasi CPNS dan PPPK ini juga menjadi bagian penting yang ditunggu para pendaftar. Lalu, kapan pengumuman seleksi administrasi ini dipublikasikan BKN atau Badan Kepegawaian Negara?

Baca Juga: BARU! Pengumuman Peserta Lulus dan Tidak Seleksi Administrasi PPPK Tenaga Teknis BKN, Selanjutnya Lakukan Ini

Dilansir BeritaSoloRaya.com dari berbagai sumber pada 16 Oktober 2023, bila tidak ada perubahan, pengumuman seleksi administrasi dijadwalkan pada tanggal 15-18 Oktober 2023.

Selain itu, bagaimana cara mengecek nama Anda dalam tahapan seleksi administrasi CPNS dan PPPK 2023 ini?

Berikut adalah tutorial cara mengecek nama berikut status Anda dalam seleksi PPPK dan CPNS 2023.

Pertama, bukalah akun Anda di sscasn.bkn.go.id. Kedua, silakan login ke akun milik Anda. Lalu Anda dapat klik "Lanjutkan". Di sana, Anda dapat meneruskan dengan mengecek pengumuman hasil seleksi administrasi dengan scroll laman sampai ke bawah.

Baca Juga: PENGUMUMAN PENTING! Penyesuaian Jadwal Tahapan Seleksi PPPK Tenaga Teknis BKN TA 2023, Pelamar Harap Simak

Pada tampilan layar, akan ada keterangan status sebagai pelamar PPPK dan CPNS, yaitu MS atau Lulus dan memenuhi syarat administrasi, dan pilihan terakhir adalah TMS atau Tidak Memenuhi Syarat Administrasi. Status TMS ini juga memberikan alasan mengapa Anda tidak lulus.

Setelah itu, jika dalam layar menunjukkan status TS, maka Anda dapat mencetak kartu pendaftaran CPNS dan PPPK 2023. Jika tidak lolos, maka Anda dapat mengajukan sanggah dari 19-21 Oktober 2023.

Tahapan-tahapan seleksi PPPK maupun CPNS 2023 selalu menyesuaikan jadwal yang dirilis oleh BKN. Menurut jadwal yang dirilis BKN, inilah jadwal lengkap seleksi PPPK maupun CPNS yang mengalami beberapa kali perubahan:

Baca Juga: STAGNAN! Cek Harga Logam Mulia Hari Ini Senin 16 Oktober 2023, Berapa Harga Antam 1 Gram, Naik atau Turun?

1. Jadwal Seleksi CPNS 2023

- Pengumuman Seleksi: 19 September-3 Oktober 2023

- Pendaftaran Seleksi: 20 September-11 Oktober 2023

- Seleksi Administrasi: 20 September-14 Oktober 2023

- Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 15-18 Oktober 2023

- Masa Sanggah: 19-21 Oktober 2023

- Jawab Sanggah: 19-23 Oktober 2023

- Pengumuman Pasca Sanggah 22-28 Oktober 2023

- Penarikan Data Final 29-31 Oktober 2023

- Penjadwalan SKD CPNS 1-4 November 2023

- Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat SKD CPNS 5-8 November 2023

Baca Juga: SELAMAT! 1.523 Pelamar PPPK Tenaga Teknis BKN 2023 Lulus Seleksi Administrasi. Anda Termasuk? Cek di Sini...

- Pelaksanaan SKD CPNS 9-18 November 2023

- Pengolahan Nilai SKD CPNS 16-19 November 2023

- Pengumuman Hasil SKD CPNS 20-22 November 2023

- Masa Sanggah 23-25 November 2023

- Jawab Sanggah 23-27 November 2023

- Pengolahan Nilai SKD CPNS Hasil Sanggah 26-30 November 2023

- Pengumuman Pasca Sanggah 27 November s.d.2 Desember 2023

- Pelaksanaan SKB CPNS Non CAT 3-22 Desember 2023

- Pemetaan Titik Lokasi SKB CPNS dengan CAT (Input Lokasi SKB) 3-5 Desember 2023

- Pemilihan Titik Lokasi SKB CPNS dengan CAT oleh Peserta Seleksi 6-8 Desember 2023

Baca Juga: Seleksi Administrasi PPPK Guru 2023 Tidak Lulus, Cek Info Seleksi Pengamatan Profesional Guru

- Penarikan Data Final 9-10 Desember 2023

- Penjadwalan SKB CPNS dengan CAT 11-12 Desember 2023

- Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat SKB CPNS dengan CAT 13-15 Desember 2023

- Pelaksanaan SKB CPNS dengan CAT 16-22 Desember 2023

- Integrasi Nilai SKD dan SKB 23 Desember 2023-4 Januari 2024

- Pengumuman Kelulusan 5-12 Januari 2024

- Masa Sanggah 13-15 Januari 2024

- Jawab Sanggah 13-19 Januari 2024

- Pengolahan Nilai Seleksi Hasil Sanggah 15-20 Januari 2024

- Pengumuman Kelulusan Pasca Sanggah 16-22 Januari 2024

- Pengisian DRH NIP CPNS 23 Januari-21 Februari 2024

- Usul Penetapan NIP CPNS 22 Februari-22 Maret 2024

Baca Juga: TERBARU! Link Aktif Saldo DANA Gratis Hari Ini 16 Oktober 2023 Rp100 Ribu, Buruan Klaim, Masih Ada Kuota

2. Jadwal Seleksi PPPK 2023

- Pengumuman Seleksi: 19 September-3 Oktober 2023

- Pendaftaran Seleksi: 20 September-11 Oktober 2023

- Seleksi Administrasi: 20 September-14 Oktober 2023

- Pengumuman Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 15-18 Oktober 2023

- Masa Sanggah: 19-21 Oktober 2023

- Jawab Sanggah: 19 -23 Oktober 2023

- Pengumuman Pasca Sanggah: 22-28 Oktober 2023

- Penarikan Data Final: 29-31 Oktober 2023

- Penjadwalan Seleksi Kompetensi: 1-4 November 2023

- Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat Seleksi Kompetensi: 5-8 November 2023

Baca Juga: Jadwal Acara SCTV Senin 16 Oktober 2023 Dia Yang Kau Pilih, Kinara yang Selalu Bertemu Daffa, Apa Kabar Maura?

- Pelaksanaan Seleksi Kompetensi: 19 November-4 Desember 2023

- Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan: 15 November-6 Desember 2023

- Pengolahan Nilai Seleksi Kompetensi: 30 November-9 Desember 2023

- Pengumuman Kelulusan: 6-15 Desember 2023

- Pengisian DRH NI PPPK: 16 Desember-14 Januari 2023

- Usul Penetapan NI PPPK: 15 Januari-13 Februari 2023

Baca Juga: Jadwal Keberangkatan Kereta Cepat Whoosh! Pastikan Jamnya agar Tidak Ketinggalan

Itulah informasi tentang tutorial mengecek status Anda pada tahap seleksi PPPK dan CPNS 2023. Anda juga dapat mengikuti perkembangan selanjutnya dengan melihat situs maupun media sosial BKN.***

Editor: Anbari Ghaliya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah